Krisis! Inflasi Argentina Diprediksi Tembus 95 Persen

Desi Angriani
Kawasan Amerika Selatan memang cukup parah terkena krisis. Tingkat inflasi Amerika Selatan tahun ini diperkirakan 84%. Foto: Ilustrasi MNC Media.

JAKARTA, iNewsDepok.id- Inflasi di Argentina diprediksi menembus angka 95 persen pada tahun ini. Ekonomi terbesar ketiga di Amerika Latin tersebut telah lama mengalami krisis yang diperparah oleh efek perang antara Rusia dan Ukraina.

Kawasan Amerika Selatan memang cukup parah terkena krisis. Tingkat inflasi Amerika Selatan tahun ini diperkirakan 84%.

Jajak pendapat bulanan yang diterbitkan oleh bank sentral menunjukkan terjadinya lonjakan harga pangan. Secara bulanan, analis memperkirakan bahwa inflasi Argentina naik 6,5% pada Agustus.

Melansir Reuters, Minggu (11/9/2022), para analis yang dikonsultasikan oleh bank sentral menaikan proyeksi mereka untuk pertumbuhan ekonomi Argentina tahun ini menjadi 3,6%, naik hampir 0,2 poin persentase dibandingkan dengan jajak pendapat bulan lalu.

Peserta jajak pendapat juga memperkirakan rata-rata nilai tukar resmi di Argentina pada bulan Desember mencapai 170,11 peso per dolar AS, meskipun pedagang Argentina semakin beralih ke valuta asing pasar gelap.

Editor : M Mahfud

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network