Usai Hina Iriana Joko Widodo, Kharisma Jati Layangkan Permintaan Maaf Terbuka Begini Bunyinya

Ila Nurlaila Sari
Komikus Kharisma Jati layangkan surat permintaan maaf secara terbuka dalam akun media sosialnya (Foto: Istimewa).

CILEGON, iNewsCilegon.id - Cuitan Kharisma Jati dalam akun twitter miliknya @koprofilJati hebohkan jagat maya. Bagaimana tidak, Kharisma Jati dalam cuitannya mengunggah foto kebersamaan Ibu negara Indonesia Iriana Jojowi dengan Ibu negara korea Selatan Kim Kun Hee pada saat perhelatan G20 di Bali, dijadikan bahan candaan dengan caption,

"Bi, tolong buatkan tamu kita minum" "Baik, Nyonya".

Sontak unggahan Kharisma Jati pun membuat kedua anak Presiden Joko Widodo (Jokowi) meradang. Kaesang dan Gibran Rakabuming membalas cuitan Kharisma Jati, karena telah merendahkan ibu mereka di Twitter. Saat itu Kharisma telah menghapus postingan gambarnya. 

Meski begitu, tangkapan layar berisi unggahannya itu sudah tersebar luas di media sosial.

"Sorry, gaes. Postingan dgn gmbr ibu negara sy hapus. Kyny banyak yg salah paham menganggap sy merendahkan org di gmbr tsb." Tulis @KoprofilJati. Pada Kamis 17 November 2022.

Dilansir dari berbagai sumber, diketahui sosok Kharisma Jati merupakan seorang komikus yang sejak lama kontroversi. Postingannya dinilai kerap membuat orang lain tersinggung.

Meski demikian, Kharisma Jati memiliki prestasi. Kharisma Jati yang dilahirkan di Gudeg Yogyakarta 36 tahun silam, ternyata pernah menjuarai beberapa lomba komik dan memiliki pengalaman kerja di bidang desain dan juga animasi. 

Karya Kharisma Jati yang telah terbit adalah seri Anak Kos Dodol Dikomiki, yang diterbitkan pada tahun 2009-2013. Tak hanya itu, sebagian komik stripnya yakni ‘God You Must Be Joking'.

Sejak tahun 2012, Kharisma Jati menjadi editor dan kontributor di majalah komik di bulanan Wookwook terbitan Lesehan Studio Yogyakarta, tetapi masih aktif membuat komik dan ilustrasi untuk berbagai penerbitan hingga saat ini.

Usai menghina simbol negara indonesia, Kharisma Jati melayangkan surat terbuka permintaan maaf di akun media sosial. Begini bunyinya: 

Kepada Bapak Presiden Republik Indonesia Joko Widodo dan Ibu Negara Iriana Joko Widodo berserta seluruh Keluarga Besar Kepresidenan.

Dengan ini saya, Kharisma Jati, meminta maaf kepada Keluarga Besar Presiden RI atas unggahan saya di media sosial yang menyinggung perasaan anggota keluarga Bapak Presiden Joko Widodo, termasuk kerabat; staf; dan pejabat di lingkungan kepresidenan. Permintaan maaf ini saya nyatakan dengan tulus dari lubuk hati yang paling dalam, tanpa unsur keterpaksaan maupun kepura-puraan.

Dan jika dari pihak terkait bermaksud mengadakan tuntutan hukum maka saya akan menerima dengan lapang dada atas segala hukuman yang adil dan setimpal.

Namun tidak ada sedikitpun permintaan maaf saya terhadap para pendukung fanatik rezim ini, yang merasa bisa berbuat sesukanya sendiri tanpa mengindahkan moral dan etika, karena saya bukan penjilat; pembeo; maupun perundung, dan tidak sedikitpun saya membenarkan perbuatan semacam itu. Framing, fitnah, dan ujaran kebencian yang mereka buat hanya mencerminkan arogansi dan kemunafikan mereka.

Demikian surat terbuka ini dibuat dengan penuh kesadaran tanpa paksaan dari pihak manapun.

Editor : M Mahfud

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network