CILEGON, iNewsCilegon.id – 3 saham direkomendasikan analis untuk buy. Kondisi market yang oversold diperkirakan akan membuat IHSG kembali naik setelah
IHSG kemarin Rabu (14/12/2022) ditutup melemah sebesar -8,56 poin (-0.13 persen) menuju 6801,74.
Sebanyak 233 saham menguat, 292 saham menurun, dan 177 saham stagnan. Nilai transaksi mencapai Rp15.154 triliun, nilai yang normal seperti hari-hari biasanya.
Pengamat pasar modal sekaligus Founder WH Project, William Hartanto menyatakan IHSG masih dalam tren bullish. Pelemahan yang terjadi kemarin, Rabu (14/12/2022) hanya 8,56 poin merupakan pelemahan normal.
Tak ada sentimen negatif diharapkan membuat IHSG naik. William bahkan melihat adanya sentimen positif dari inflasi Amerika Serikat yang lebih rendah dari perkiraan.
William juga melihat indikator MACD menunjukkan situasi pasar yang jenuh jual. ”IHSG dengan indikator MACD yang menunjukkan kondisi jenuh jual, mengindikasikan pergerakan menuju bullish trend," kata William Hartanto.
Adapun saham yang direkomendasikan Buy hari ini, Kamis (15/12/2022) adalah:
CPIN, buy, support 5525, resistance 6000; 6125.
HEAL, buy, support 1475, resistance 1625.
BUAH, buy, support 890, resistance 990.
Editor : M Mahfud
Artikel Terkait