Mudah dan Praktis Tanpa Tusuk Gigi! Ini 4 Cara Atasi Makanan yang Tersangkut di Gigi

Ila Nurlaila Sari/Net Cilegon
Cara melepas makanan tersangkut gigi tanpa tusuk gigi. Foto: Ilustrasi

CILEGON, iNewsCilegon.id - Salah satu cara yang sangat lumrah dilakukan banyak orang ketika mengalami kondisi ini adalah mencungkilnya dengan tusuk gigi.

Namun, hal ini juga berpotensi menimbulkan resiko yang buruk karena tajamnya tusuk gigi. Beberapa makanan yang biasanya tersangkut di gigi adalah daging. Bahkan tak jarang sayuran pun juga bisa tersangkut di gigi, sayur kangkung misalnya.

Tapi jangan khawatir, ternyata ada beberapa cara aman yang bisa dilakukan untuk mengatasi makanan yang tersangkut di gigi.

Dilansir iNewsCilegon.id dari berbagai sumber, begini caranya.

1. Menyikat Gigi

Menyikat gigi bisa membantu menjaga dan membersihkan kesehatan gigi dan mulut, termasuk membersihkan makanan yang menyangkut di sela gigi.

Bulu-bulu sikat gigi yang berukuran kecil bisa membantu untuk mengeluarkan makanan yang menyangkut di gigi.

Teman-teman bisa memusatkan menyikat gigi di bagian makanan itu tersangkut.

2. Mengunyah Makanan Renyah

Tahukah kamu ? Ada buah-buahan yang bisa menjadi pembersih gigi alami yaitu buah yang renyah.

Salah satu contoh buah yang renyah dan bisa membantu membersihkan makanan yang menyangkut di sela gigi adalah apel.

Menggigit dan mengunyah apel yang cukup keras dan renyah ini bisa membantu untuk mengeluarkan dan membersihkan makanan yang menyangkut di sela gigi.

3. Berkumur dengan Obat Kumur

Cara lainnya yaitu berkumur dengan obat kumur tanpa alkohol. Cairan ini juga sekaligus memberikan manfaat untuk membersihkan rongga mulut berkat kandungan obat kumur tersebut.

Bila kamu mengeluarkan makanan yang tersangkut sampai menyebabkan gusi berdarah, berkumur dengan obat kumur juga bisa membantu mencegah infeksi.

4. Berkumur dengan Air Hangat

Berkumur minimal 30 detik menggunakan air matang hangat. Dengan air bersuhu hangat, sisa makanan yang tersangkut dapat melunak dan akan lebih mudah keluar lewat gerakan berkumur.

Editor : M Mahfud

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network