Bogor, iNews - Di kompetisi Liga 2 2021 Rans Cilegon FC boleh dibilang menjadi tim yang paling ditakutkan oleh tim-tim lain.
Pada enam laga terakhir, tim yang dimiliki Raffi Ahmad tampil garang. Rans Cilegon menang lima kali dan sisanya seri.
Meski demikian, Persis Solo mengaku tidak gentar meladeni permainan pasukan Rahmad Darmawan di final liga 2 yang akan dimainkan di Stadion Pakansari, Bogor, Kamis 30 Desember 2022, pukul 21:00 WIB.
"Saya tahu Rans tim kuat, dan kemarin kita sudah belajar dari kekalahan di babak awal delapan besar. Besok kita akan tetap kerja keras untuk melawan Rans," kata Pelatih Persis Solo, Eko Purjianto, Selasa (29/12/21).
Eko mengatakan bermain di final Liga 2 adalah momen yang telah dinantikan dan Persis Solo akan membawa 27 pemain ke Bogor.
"Untuk final nanti pemain bertekad memenangkan pertandingan dan menjuarai kompetisi Liga 2. Yang pasti kita ingin berikan yang terbaik buat tim Persis Solo," kata Eko Purjianto.
Eko meminta Pasoepati -julukan Persis Solo- terus memberi doa dan dukungan agar Laskar Sambernyawa -julukan Persis Solo- bisa menjadi jawara di Liga 2 musim ini.
"Untuk suporter Persis Solo minta dukungan dan doanya dari rumah. Kalau dia kalian bersama kami, mudah-mudahan apa yang kita inginkan, tim Persis Solo satu langkah lagi menjuarai Liga 2," pungkas Eko Purjianto.
Editor : Mumpuni Malika
Artikel Terkait