Pembelajaran Tatap Muka di Cilegon Masih 50 Persen

Mohamad Hidayat
Di Kota Cirebon pelajar usia 6- 11 tahun mendapatkan vaksin sinovac dosis pertama (Foto: Ist)

CILEGON, iNews - Pembelajaran Tatap Muka (PTM) di Kota Cilegon di tahun 2022 masih 50 persen. Belum bisa capai 100 persen lantaran terkendala capaian vaksninasi lansia.

Di Cilegon, vaksinasi lansia baru mencapai 48 persen. Padahal salah satu syarat PTM bisa 100 persen adalah vaksinasi lansian harus mencapai 50 persen.

"PTM di Kota Cilegon masih 50 persen, masih sama seperti di tahun 2021," kata Kepala Dinas Pendidikan Kota Cilegon, Heny Susilawati, Selasa (4/1/2022).

Sebelumnya pemerintah menginstruksikan pada semester genap tahun pelajaran 2021/2022 sekolah di wilayah PPKM level 1 sampai 2 wajib menggelar sekolah tatap muka setiap hari dengan jumlah siswa 100 persen, dan durasi maksimal 6 jam pelajaran.

Ketentuannya adalah minimal 80 persen guru atau tenaga kependidikan di sekolah tersebut sudah menerima vaksin dosis 2. Selain itu, minimal 50 persen warga masyarakat lanjut uisa di kabupaten atau kota tempat sekolah tersebut juga sudah divaksinasi dosis 2.

Berdasarkan sumber data Dinas Kesehatan Kota Cilegon, kata Heny, untuk wilayah kota Cilegon berdasarkan Inmendagri nomor 67 Tahun 2021 berada PPKM level 2. Kemudian data pendidik dan tenaga kependidikan (PTK) di sekolah yang sudah divaksin di atas 80 persen, dan data warga masyarakat lanjut usia di Kota Cilegon belum mencapai 50 persen baru sekitar 45,54 persen.

"Sedangkan persyaratan sekolah melaksanakan Pembelajaran Tatap Muka (PTM) 100 persen untuk daerah PPKM Level 1 dan 2 jika vaksinasi PTK di atas 80 persen dan vaksinasi masyarakat lanjut usia di atas 50 persen, dan Kota Cilegon belum bisa melaksanakan pembelajaran tatap muka (PTM) 100 persen karena belum memenuhi persyaratan," pungkas Heny.



Editor : Mumpuni Malika

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network