Difasilitasi Pemkot, Produk UMKM Masyarakat Cilegon Sudah Tembus Ritel Modern

Mada Mahfud
Wali Kota Cilegon Helldy Agustian dalam penandatanganan MoU Pemkot Cilegon dan Cilegon Central Mall dalam pemasaran produk UMKM. Foto: Diskominfo Kota Cilegon

CILEGON, iNewsCilegon.id – Berkat kualitas yang terus membaik, kini produk UMKM Masyarakat Kota Cilegon sudah menembus dan dipasarkan di Cilegon Central Mall (CCM).

Perbaikan kualitas UMKM Masyakat Cilegon terus dikembangkan Pemkot Cilegon mulai dari hulu ke hilir.

Di bagian hilir, Pemkot Cilegon juga membantu pemasaran. Salah satunya dengan penandatanganan nota perjanjian kerjasama atau Memorandum of Understanding (MoU) yang dilakukan Wali Kota Cilegon Helldy Agustian dengan PT Yestar Karya Utama selaku manajemen CCM di CCM pada Rabu 13 September 2023. 

“Dengan adanya kerjasama ini, menjadi langkah peningkatan lain untuk UMKM Cilegon. Kini, UMKM di Kota Cilegon sudah bisa masuk Mall,” kata Wali Kota Cilegon Helldy Agustian.

Helldy mengaku gembira UMKM Kota Cilegon yang semakin berkembang. "Setelah didata, ternyata ada ribuan UMKM di Cilegon yang menggeliat. Saya senang karena sudah banyak UMKM yang berkembang lebih hebat, mulai dari kemasan dan sudah ada juga yang sudah dikirim sampai luar negeri,” ungkapnya.

Helldy menilai, perjanjian kerjasama tersebut merupakan salah satu bantuan yang diberikan pemerintah untuk UMKM di Kota Cilegon.

"Ini juga merupakan salah satu bantuan yang kami berikan. Dimana, sebelumnya kami juga telah mempermudah UMKM Kota Cilegon, mulai dari memberikan bantuan pendanaan, sertifikasi halal, sampai pelatihan pelatihan yang menunjang,” jelasnya.

Editor : M Mahfud

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network