Ford Ecosport Hangus Terbakar di Tol Merak, Pengemudinya Perempuan

M Mahfud
Ford Ecosport Titanium terbakar hangus bagian depannya. Pengemudi dan penumpang berhasil selamat. (Foto: Humas Polda Banten)

SERANG, iNews.id – Sebuah mobil mini SUV Ford Ecosport Titanium B 1875 KYZ hangus terbakar di Tol Merak Km 72.400 A. Kejadian berlangsung pukul 18.10 WIB, Sabtu (22/01).

Dirlantas Polda Banten Kombes Budi Mulyanto mengungkapkan mobil datang dari arah Jakarta menuju Serang Barat. Kendaraan berlari di lajur 2 alias jalur cepat.

“Pengemudinya perempuan, Novita,” ungkap Kombes Budi Mulyanto.

Menjelang Km 72.400 A, tiba-tiba muncul asap dari kap mesin. Untung pengemudinya tak panik. Dengan cepat dan tenang ia bergerak ke bahu jalan. Pengemudi dan penumpang keluar dari mobil.

“Pengemudi dan penumpang keluar dengan selamat. Sedangkan mobil terbakar," ujar Budi Mulyanto.

Tim Damkar dan petugas tol berhasil membuat mobil tidak hangus semuanya. Hanya separo depan yang terbakar habis.

“Petugas sudah melakukan evakuasi dan penyelidikan tengah dilakukan untuk mencari penyebab kebakaran,” cetus Budi Mulyanto.

Kemacetan sempat mengular. Namun setalah kebakaran mobil berhasil dipadamkan, kemacetan terurai.

Kabid Humas Polda Banten  Kombes Shinto Silitonga menghimbau pengguna kendaraan untuk selalu mengecek kendaraan sebelum digunakan. Tujuannya untuk mendeteksi sedini mungkin jika terjadi masalah pada mobilnya.

"Hal paling penting adalah keselamatan. Maka cek selalu kendaraan dan jadi pelopor keselamatan di jalan raya, “ tutup Kombes Shinto.

Editor : Usep Solehudin

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network