JAKARTA, iNewsCilegon.id - Indonesia merupakan salah satu negara tropis yang memiliki banyak jenis pohon berbeda. Salah satu pohon yang cukup banyak ditemui di Indonesia adalah pohon pule.
Pohon yang unik ini sering juga dipanggil sebagai pohon iblis karena banyak sekali yang menganggap bahwa pohon ini sangat berbahaya bagi manusia dan hewan.
Namun demikian, pohon purba berharga miliaran ini rencananya bakal menghiasi Istana Negara IKN di Penajam Paser, Kalimantan Timur (Kaltim).
Lantas seperti apakah pohon pule ini?
Dilansir dari iNewsCilegon.id dari berbagai sumber, berikut penjelasan terkait pohon pule dan segala manfaatnya.
Pohon pule diketahui berasal dari Pulau Sumbawa, Nusa Tenggara Barat (NTB).
Pohon yang disebut-sebut termasuk dalam kategori tanaman purba ini memiliki harga yang sangat fantastis, mulai dari Rp450 juta.
Pada kenyataannya, pohon pule memiliki banyak keajaiban dan manfaat yang baik bagi manusia.
Karakteristik Pohon Pule
Pohon pule merupakan salah satu tanaman yang memiliki batang keras dan menjadikannya sebagai salah satu tanaman favorit yang digunakan industri.
Seperti yang dilansir iNewsCilegon.id dari Names of Trees, pohon yang banyak ditemui di negara-negara tropis ini bisa tumbuh tinggi hingga 20 meter dan memiliki ketebalan batang yang sangat bervariatif.
Supaya Anda bisa lebih mudah mengenali pohon pule dengan lebih mudah, cek karakteristik pohon pule seperti yang ada di bawah ini:
- Kulit pada bagian batang dari pohon pule memiliki warna coklat pucat, mempunyai tekstur licin dan sedikit bersisik, apabila kulitnya dibuka maka akan keluar getah yang berwarna putih kekuningan.
- Pohon pule umumnya tumbuh pada daerah yang sangat lembab dengan tanah yang subuh seperti pada pinggir sungai.
- Pohon pule memiliki daun dengan warna hijau tua dan sedikit mengkilap, pada bagian bawah daun terlihat lebih pucat keabu-abuan dibandingkan bagian atasnya.
- Ukuran tapak dari daunnya juga cukup besar, bahkan ada yang memiliki panjang hingga 10cm dan lebar hingga 5cm. Salah satu hal yang unik pada daunnya adalah pada
- Pohon ini juga memiliki bunga berukuran kecil dengan warna yang berbeda-beda.
- Bunga tersebut bisa memiliki warna putih, kuning, dan krem yang membuat setiap tanaman menjadi tampak unik dan berbeda. Aroma yang dihasilkan dari bunga pohon ini sangatlah tajam dan harum.
- Ketika sudah tumbuh dewasa dan besar, pohon ini akan menghasilkan buah dengan warna kehijauan yang akan berubah menjadi warna hijau kecoklatan. Buah dari pohon ini juga memiliki biji yang sangat banyak dan ukurannya sangatlah kecil serta memiliki bentuk pipih dengan rumbai pada bagian ujung.
Editor : M Mahfud
Artikel Terkait