Kunjungan Wisatawan di Kota Cilegon Capai Lebih dari 200 Ribu Orang di Tahun 2024

Mada Mahfud
Pantai Merak atau Pulau Merak Kecil menjadi destinasi wisata yang paling banyak dikunjungi di Kota Cilegon. Foto: Mada Mahfud

CILEGON, iNews Cilegon.id– Kunjungan wisatawan di Kota Cilegon pada tahun 2024 mencapai 218.681, terdiri dari 175.495 wisatawan domestik dan 43.186 wisatawan mancanegara. 

Kepala Bidang Pariwisata pada Disporapar Kota Cilegon Wawan Ihwani menyatakan jumlah tersebut terdata dari tingkat hunian atau okupasi hotel, serta tiket tempat wisata dan wahana permainan. 

"Setelah Pandemi Covid, kunjungan wisatawan terus meningkat di Cilegon,” kata Wawan baru-baru ini.

Destinasi yang paling ramai dikunjungi adalah Pantai Merak atau Pulau Merak Kecil. Ini karena lokasinya yang hanya butuh beberapa menit saja dari dari Pelabuhan Merak

Lokasi lainnya yang banyak dikunjungi adalah Bukit Gambir. Namun jumlahnya masih kalah jauh karena destinasi Bukit Gambir hanya bisa dijangkau dengan sepeda motor.

Wawan berharap jumlah wisatawan hingga akhir tahun 2024 bisa mencapai 260.523 orang. Meningkatnya jumlah wisatawan berdampak pada meningkatnya tingkat hunian hoten dan berkembangnya ekonomi kreatif di Cilegon.

 

Editor : M Mahfud

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network