Bikin Kumuh dan Semrawut Saja! PKL di Pasar Kranggot Cilegon Akan Direlokasi

Mada Mahfud
Situasi Pasar Kranggot Cilegon yang semrawut dan kumuh. Foto: Ist

CILEGON, iNews Cilegon.id – Keberadaan Pedagang Kaki Lima (PKL) membuat kawasan Pasar Kranggot Cilegon kumuh dan semrawut. Agar lebih bersih dan nyaman, PKL akan direlokasi.

Janji relokasi diungkapkan Wali Kota Cilegon, Robinsar usai meninjau Pasar Kranggot, Minggu (20/4/2025).

Robinsar mencatat badan jalan yang diserobot PKL, penumpukan sampah, serta kerusakan bangunan.

“Kita akan tertibkan,” kata Robinsar.

Robinsar menegaskan fungsi jalan harus untuk jalan, bukan untuk jualan dan parkir. Pedagang akan dipindahkan ke Hanggar Barat.

Robinsar menyatakan akan mengerahkan Satpol PP, dan Dishub untuk melakukan penertiban. Agar penertiban berjalan sesuai rencana, Pemkot akan mendirikan pos pengawasan.

 

Editor : M Mahfud

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network