Jangan Sia-siakan Momen Mudikmu, Jepret dengan Kamera

M Mahfud
Perjalanan mudik akan banyak menemui sesuatu yang menarik. Jangan sia-siakan, abadikan momen itu dengan kameramu (Foto: Ist)

DEPOK, iNewsDepok.id – Saat mudik banyak hal yang bisa diabadikan dengan kamera, mulai saat di perjalanan, berkumpul dengan keluarga, dan traveling ke lokasi wisata.

Sebagian orang merasa lebih suka memotret dengan kamera asli, bukan dengan kamera smartphone. Salah satu alasannya karena beberapa fitur di kamera asli tidak ada pada smartphone.

Ketika mau membawa kamera untuk mudik, persiapan yang wajib dilakukan adalah menyiapkan kamera dan alat pendukungnya.

Jika kamera yang dimiliki jenis kamera Digital Single Lens Reflex (DSLR) atau kamera yang lensanya bisa diganti, pilih lensa yang tipe zoom atau lensa yang bisa menjangkau sudut lebar dan jarak jauh. Lensa ini praktis dipakai saat traveling karena tidak perlu ganti lensa.

Pastikan baterai kamera sudah terisi penuh. Jika perlu bawa 2 baterai, 1 terpasang di kamera dan 1 untuk cadangan. Charger baterai kamera juga wajib dibawa untuk mengisis daya di tempat mudik.

Yang tidak boleh ketinggalan adalah membawa memory card kamera. Jika dirasa 1 memory card tidak cukup untuk menyimpan file foto, bawa memory card cadangan. Khususnya jika ada rencana untuk membuat video traveling juga.

Selain itu bawa juga peralatan untuk membersihkan kamera, mulai lap, blower kamera, silica gel dan tisu lensa.

Semua peralatan tersebut ditaruh di dalam tas kamera kecil atau tas kamera yang muat untuk 1 body kamera dan 1 lensa. Alasan memakai tas kamera kecil, agar lebih praktis dan mudah dibawa.

Ketika memasukan kamera ke dalam tas kamera, lensa dalam posisi terpasang pada kamera. Hal ini agar ketika menemukan moment yang bagus difoto, kamera bisa langsung diambil dan dipakai untuk memotret.

Untuk mengantisipasi cuaca hujan pada saat memotret di luar ruangan, sediakan kantong plastik yang muat untuk tas kamera. Ketika hujan turun, masukan tas kamera ke dalam kantong plastik tersebut. Jika perlu bawa dry bag atau tas kedap air.

Editor : M Mahfud

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network