LEBAK, CilegoniNews - Thomas, bocah 9 tahun yang terseret arus Sungai Sasak, Sabtu sore kemarin akhirnya ditemukan hari ini, Minggu (29/5/2022) dalam kondisi tak bernyawa. Jenazah Thomas ditemukan sekitar 600 meter dari lokasi terseret.
"Alhamdulillah bocah korban hanyut di Sungai Sasak sudah ditemukan sekitar 600 meter dari titik awal," ujar Indra, Anggota Taruna Siaga Bencana (Tagana) Lebak kepada CilegoniNews Minggu, (29/5/22).
Sebelumnya, bocah umur 9 tahun warga Kampung Dungus RT 03 RW 03 Desa Asem Margaluyu, Kecamatan Cibadak, Lebak, Banten dilaporkan hanyut terseret arus Sungai Sasak di Kecamatan Cibadak, Lebak sekitar pukul 15.30 WIB, Sabtu (28/05/22). Usai main bola, Thomas bersama enak rekan lainnya hendak bersih-bersih di sungai. Namun Thomas kemudian terpeleset dan jatuh hingga terseret arus.
BACA JUGA:
Bocah 9 Tahun asal Cibadak Lebak Hanyut Terbawa Arus Sungai Sasak
Ditemukanya Thomas juga dibenarkan juga oleh Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah( BPBD) Kabupaten Lebak Peby Rizki Pratama Melalui Rohendi, Petugas Koordinator BPBD Lebak.
"Iya betul kang korban sudah ditemukan petugas sekitar pukul 14.12 WIB dan selanjutnya diserahkan ke rumah duka," katanya saat dihubungi.
Unsur-unsur yang terlibat dalam pencarian yakni dari BPBD Lebak, Basarnas, TNI/Polri, Tagana, PMI dan Warga masyarakat.
Editor : M Mahfud
Artikel Terkait