Ngenes! 2 Tahun Ambruk, Jembatan di Kecamatan Jiput Pandeglang Belum Juga Diperbaiki

Ila Nurlaila Sari
Akibat jembatan ambruk, dua warga tengah membantu seorang anak kecil menaiki jalan alternatif. Foto: Istimewa

PANDEGLANG, iNewsCilegon.id - Sudah dua tahun sejak September 2020 jembatan penghubung di Kampung Paniis Lebak , Desa Jiput, Kecamatan Jiput ambruk. Kondisi ini diduga akibat tidak kuatnya jembatan tersebut dalam menahan derasnya aliran sungai saat meluap, karena sudah rapuh.

Warga setempat, Ridwan mengatakan, dengan kondisi jembatan tersebut menggangu aktivitas warga. Soalnya, warga ketika melewati jembatan tersebut harus ekstra hati-hati, karena khawatir terjatuh ke sungai.

"Jembatan ini penghubung antara kampung Paniis Lebak dengan kampung Kadu bajo yang memang kondisinya sangat sudah tidak layak untuk di gunakan. Kondisi tersebut di rasakan sejak dari 09 September 2020 sampai dengan sekarang masih belum ada perbaikan," kata Ridwan. Rabu (16/11/2022).

Kata Ridwan, jembatan tersebut merupakan akses satu-satunya bagi warga setempat untuk beraktvitas setiap hari, sehingga dirinya merasa sangat khawatir dan resah, terlebih ketika anak anak yang ingin berangkat ke sekolah setiap hari melewati jembatan tersebut. 

"Sebelumnya sudah pernah ada pengaduan kepada pemerintah desa dan kecamatan untuk dapat memperbaiki jembatan tersebut, namun faktanya sampai dengan detik ini belum ada pemerintah yang datang untuk memperbaiki jembatan tersebut," tuturnya. 

Sementara itu, Camat Jiput Muslim Taufik mengatakan, pihaknya sudah mengajukan ke Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) Kabupaten Pandeglang.

"Iya belum diperbaiki, tapi sudah ditembuskan ke DPUPR. Bahkan kita memberikan laporan jembatan rusak akibat bencana air deras, jembatan galusur Sukacai, jambatan Kadu Bajau paniis Lebak, jembatan Kadu Jami Janaka dan jembatan Gempol Janaka," pungkasnya.

Editor : M Mahfud

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network