CILEGON, iNewsCilegon.id – Air bersih selama puluhan tahun menjadi masalah serius bagi warga Lingkungan Watu Lawang Cilegon. Kini masalah tersebut teratasi setelah Pemkot Cilegon bekerja sama dengan 30 industri melalui program CSR membangun sumur bor.
Akses terhadap air bersih memang menjadi persoalan Lingkungan Watu Lawang, Gerem Cilegon. Dengan kondisi lingkungan dekat pantai, mereka kesulitan besar mendapatkan air bersih.
Upaya untuk membuat sumur bor juga tak mudah dilakukan dengan tingginya tingkat kegagalan.
Akhirnya mereka mengandalkan air sungai untuk mendapatkan air bersih. Padahal air sungai sulit dijaga kebersihannya.
Untuk mengatasi masalah tersebut Pemkot Cilegon bersama 30 industri melalui program CSR membuat sumur bor.
Sumur bor tersebut terletak 1 km dari perumahan warga di Watu Lawang RT 01 RW 09 Kelurahan Gerem. Air dari sumur bor kemudian ditampung di 3 bak besar untuk menjaga kestabilan suplei air ke warga.
”Alhamdulillah hari ini air bersih sudah 100% dapat dirasakan oleh masyarakat. Ini merupakan harapan besar warga dan akhirnya terkabul,” kata Lurah Gerem Rahmadi Ramidin.
Sarana air bersih bagi warga Watu Lawang Gerem ini diresmikan Wali Kota Cilegon Helldy Agustian, Rabu (21/12).
Helldy menyatakan pembangunan sarana air bersih ini menjadi bukti Pemkot Cilegon sangat peduli dengan masalah warga.
“Pemkot Cilegon akan terus berupaya untuk memberikan yang terbaik bagi masyarakat," tegas Helldy.
Menurut Helldy, persoalan air bersih dalam pemerintahannya menjadi salah satu prioritas. Ini karena air memiliki peran vital.
Sebelumnya Helldy Agustian juga meresmikan sarana air bersih di lingkungan Cipala.
Dalam kesempatan tersebut Helldy juga menyampaikan apresiasi kepada 30 industri yang telah terlibat dalam pengadaan saran air bersih tersebut.
Helldy juga mengingatkan warga untuk merawat sarana air bersih ini. Pasalnya untuk membangun sarana air bersih bukan persoalan mudah.
Helldy juga berharap masyarakat semakin produktif dalam mengembangkan ekonomi bagi kesejahteraan masyarakat sendiri dengan ketersediaan air bersih.
Editor : M Mahfud
Artikel Terkait