Menakjubkan Ternyata di Pandeglang ada Pulau yang Masuk Dalam Situs Warisan Dunia versi UNESCO

Ila Nurlaila Sari/Net Cilegon
Pulau Peucang di Pandeglang masuk dalam situs warisan duni UNESCO. Foto: Istimewa

Dari Sumur, Anda harus menuju Pelabuhan Sumur untuk mencari kapal yang akan langsung membawa Anda ke TNUK. Anda bisa memilih kapal yang akan membawa Anda berkeliling area TNUK sebelum langsung ke Pulau Peucang atau memilih perahu yang langsung membawa Anda ke Pulau Peucang.

Kapal yang akan membawa Anda ke Pulau Peucang berada tepat di dermaga dan dibedakan menjadi dua jenis, yakni perahu khusus untuk rombongan dan perahu umum. 

Jika Anda datang bersama rombongan, sebaiknya Anda memilih perahu rombongan yang akan langsung berlayar tanpa harus menunggu kursi kapal terisi penuh. 

Sementara itu, jika Anda hanya pergi bersama keluarga atau sendirian, sebaiknya Anda memilih kapal umum. Meskipun harus menunggu beberapa saat hingga kapal penuh, harga tiketnya biasanya jauh lebih murah, apalagi jika jumlah orang di dalam kapal semakin banyak.

Rincian Biaya

Tiket Kereta Jakarta – Rangkasbitung Rp8.000 per orang

Tiket Elf Rangkasbitung – Desa Sumur Rp300.000 per kendaraan

Biaya Sewa Kapal ke Pulau Peucang Rp600.000 per kapal

Tiket Masuk Pulau Peucang Rp5.000 – Rp7.500 per orang

Biaya diatas sewaktu-waktu bisa berubah, sebelum menuju Pulau peucang sebaiknya anda melakukan pengecekan terlebih dahulu terkait tarif diatas sebelum berangkat.

Editor : M Mahfud

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network