CILEGON, iNewsCilegon.id - Ciplukan adalah tanaman liar yang jamak tumbuh di tegalan, sawah kering, dan sekitar hutan. Tanaman bernama latin Physalis angulata dan Physalis minima ini punya banyak nama, orang asing menjulukinya morel berry, orang Sunda menyebutnya cecendet, sedangkan di Madura diberi nama yor-yoran, Lain lagi di Bali, buah ini dijuliki keceplokan.
Harga ciplukan segar per kilonya bervariasi, mulai dari Rp125.000 sampai Rp380.000. Melansir buku Ragam dan Khasiat Tanaman Obat (2008) oleh Hieronymus Budi Santoso, tanaman ciplukan memiliki zat yang bermanfaat untuk kesehatan.
Antara lain, mengandung vitamin C, asam sitrus, fisalin, zat gula, tanin, kriptoxantin, asam malat, alkaloid, flavonoid, asam klorogenat hingga asam elaidik. Deretan zat dan senyawa dari kandungan ciplukan tersebut membuat tanaman ini dipercaya dapat mengatasi berbagai gangguan kesehatan
Kini buah ciplukan banyak diburu karena harganya selangit. Di Brunei, sebijinya bisa dihargai Rp10 ribu. Sementara di mal di kota besar di Jakarta sekilonya mencapai Rp500 ribu.
Di Indonesia ciplukan bisa dijumpai di banyak daerah, tanaman ini tumbuh liar di lahan kosong, pekarangan rumah, atau tempat lain yang tanahnya tidak becek, baik di dataran rendah maupun tinggi.
Manfaat buah ciplukan untuk kesehatan
lantas manfaat apa saja yang terkandung dalam buah ciplukan?
Dilansir iNewsCilegon.id dari berbagai sumber, berikut manfaat buat ciplukan untuk kesehatan.
1. Diabetes Mellitus
Ambil pohon ceplukan yang sudah berbuah cabut sampai akarnya, cuci bersih, layukan, setelah layu rebus dengan 3 gelas air hingga airnya tinggal1 gelas, saring dan diminum 1 x sehari.
2. Sembuhkan penyakit dalam
Sakit paru-paru, batuk rejan (pertusis), bronchitis (radang saluran napas), gondongan (paroritis), pembengkakan buah pelir (orchitis). Ambillah pohon ceplukan lengkap dari pohon, buah, daun, batang dan akarnya, cuci bersih, rebus dengan 3 - 5 gelas air hingga mendidih, saring, minum 3 x sehari 1 gelas setiap kali minum.
3. Ayan
Ambil 8 - 10 buitr buah ciplukan yang sudah masak. Dimakan setiap hari secara rutin.
4. Borok
Ambil 1 genggam daun ciplukan tambah 2 sdm air kapur sirih, tumbuk sampai halus, kemudian tempelkan pada bagian yang sakit.
5. Bisul
Ambil daun ceplukan sebanyak 1/2 genggam dicuci bersih lalu digiling halus. Tempelkan pada bisul, lalu dibalut. Diganti 2 kali sehari.
6. Influenza dan Sakit Tenggorokan
Tumbuhan ceplukan (semua bagian) yang sudah dipotong-potong seukuran 3-4 cm dijemur, lalu dibungkus agar tidak lembab lagi. Kemudian ambil kira-kira sebanyak 9-15 gram direbus, airnya diminum. Lakukan sebanyak 3 kali sehari, atau sesuai kebutuhan dan atau petunjuk resep.
Itulah manfaat buah ciplukan untuk kesehatan. Semoga bermanfaat!
Editor : M Mahfud
Artikel Terkait