CILEGON, iNewsCilegon.id – Baca doa ini ketika bangun dari tidur maka permintaanmu akan dikabulkan Allah SWT. Doa menjadi hal penting dalam ajaran Islam ermasuk ketika bangun dari tidur.
Terdapat doa khusus yang diajarkan Rasulullah Muhammad SAW kepada umatnya ketika bangun dari tidur. Berikut doanya:
Bacaan Lengkap Doa ketika Bangun dari Tidur
Rangkaian doa ketika bangun dari tidur:
1. Doa bangun tidur ini tercantum dalam hadits yang diriwayatkan Imam Bukhari dalam Fathul Bari 11/113 dan Muslim 4/2083.
اَلْحَمْدُ لِلَّهِ الَّذِيْ أَحْيَانَا بَعْدَ مَا أَمَاتَنَا وَإِلَيْهِ النُّشُوْرِ
Latin:
Alhamdulillahil ladzi ahyana ba'da ma amatana wa ilaihin nusyur).
Artinya:
"Segala puji bagi Allah yang menghidupkan kami setelah ditidurkan. Kepada-Nya kami dibangkitkan.”
2. Lafadz doa ini diriwayatkan Ibnu Majah seperti tercantum dalam Shahih Ibnu Majah 2/335.
Siapa yang membaca doa ini maka ia akan diampuni dan doanya akan dikabulkan. Jika dia bangun untuk berwudlu lalu shalat, maka shalatnya diterima (Imam Bukhari dalam Fathul Bari 3/39)
لاَ إِلَـهَ إِلاَّ اللهُ وَحْدَهُ لاَ شَرِيْكَ لَهُ، لَهُ الْمُلْكُ وَلَهُ الْحَمْدُ، وَهُوَ عَلَى كُلِّ شَيْءٍ قَدِيْرٌ. سُبْحَانَ اللهِ، وَالْحَمْدُ لِلَّهِ، وَلاَ إِلَـهَ إِلاَّ اللهُ، وَاللهُ أَكْبَرُ، وَلاَ حَوْلَ وَلاَ قُوَّةَ إِلاَّ بِاللهِ الْعَلِيِّ الْعَظِيْمِرَبِّ اغْفِرْ لِيْ
Latin:
Laailaha ilallahu wahdahula syariikalahu lahulmulku walahulhamdu wahua ala kulisyaiin qodir subhaanallahi walhamdulillahi wala ilaha illalah wallahu akbar wala haula wala quwata illa billahil aliyil adhimi robighfirli
Artinya:
”Tiada Tuhan yang haq selain Allah, Yang Maha Esa, tiada sekutu bagiNya. BagiNya kerajaan dan pujian. Dia-lah Yang Maha Kuasa atas segala sesuatu.
Maha Suci Allah, segala puji bagi Allah, tiada Tuhan yang haq selain Allah, Allah Maha Besar, tiada daya dan kekuatan, kecuali dengan pertolongan Allah Yang Maha Tinggi dan Maha Agung’. ‘Wahai, Tuhanku! Ampunilah dosaku’.”
Editor : M Mahfud
Artikel Terkait