CILEGON, iNews.id - Wali Kota Cilegon Helldy Agustian mengapresiasi kinerja Kepala Dinas Satpol PP Kota Cilegon Juhadi M Syukur dan jajarannya dalam menjaga ketertiban Kota Cilegon.
Dalam sambutannya saat memimpin apel pagi di Kantor Satpol PP di Jombang Wetan, Jombang, Cilegon, Senin (7/2/2022), Helldy mengatakan diskotek-diskotek yang sudah ada dapat kita tutup dan dapat mengubah fungsi jadi cafe, rumah makan, atau restoran.
"Oleh karena itu saya sangat mengapresiasi hasil kerja dari Kepala Satpol PP dalam hal ini Pak Juhadi beserta jajarannya yang sudah merealisasikan apa yang sudah menjadi amanat Gubernur Provinsi Banten agar bisa memberantas kemaksiatan," kata Helldy Agustian.
Kepala Dinas Satpol PP Kota Cilegon Juhadi M Syukur kedua dari kiri (Foto: Diskominfo Kota Cilegon)
Tentunya, lanjut Helldy, tidak semua orang bisa terpilih menjadi Satpol PP. Hal ini harus dilatih supaya memiliki jiwa NKRI, jiwa melayani bukan dilayani. Mindset ini yang harus berubah diantara teman-teman semua.
"Kalau kita melayani dengan sepenuh hati, maka setiap senyum yang keluar dari kita adalah ibadah," kata Helldy.
Di kesempatan itu, Helldy memberi penghargaan kepada lima Satpol PP yang berprestasi. Mereka adalah Syarif Hidayatullah, Sanusi, Irva, Andini, dan Vika.
Editor : Mumpuni Malika
Artikel Terkait