Gordon Moore Pendiri Intel, Miliarder Dermawan dengan Donasi US$ 350 Juta untuk Isu Lingkungan

CALIFORNIA, iNewsCilegon.id - Gordon Moore merupakan salah satu pendiri Intel Corporation. Sosok Moore sangat penting dalam perkembangan dunia teknologi. Moore lahir di San Francisco, California pada 3 Januari 1929. Dia menyelesaikan pendidikannya di University of California, Berkeley, kemudian pada tahun 1950 dia menyelesaikan gelar B.Sc dalam bidang kimia.
Moore mendapatkan gelar ilmuan setelah terlibat dalam penelitian pada tahun 1953 hingga 1956 setelah menyelesaikan pendidikan doktoralnya yang dilakukan di Laboratorium Fisika Terapan dari Universitas John Hopkins yang terletak di Baltimore.
Setelah itu, Moore berkolaborasi dengan fisikawan William Shockley, lalu bekerja dengannya di Laboratorium Semikonduktor Shockley yang merupakan bagian dari perusahaan Beckman Instruments.
Moore ditunjuk sebagai direktur penelitian dan pengembangan (R&D) Fairchild Semiconductor. Kemudian, dia menerbitkan artikel yang kemudian dikenal dengan Hukum Moore, dia memperkirakan bahwa transistor yang dapat ditempatkan industri pada sebuah chip komputer akan berlipat ganda setiap tahun.
Namun, satu dekade kemudian, dia membuat beberapa perubahan dalam pengamatannya dan menyatakan bahwa tren tersebut akan mengikuti setiap dua tahun, bukan satu tahun. Hal ini menjadi hal yang signifikan dan telah membantu industri semikonduktor secara besar-besaran.
Kemudian, pada tahun 1968, Moore ikut mendirikan NM Electronics yang kemudian menjadi Intel Corp dengan Robert Noyce. Intel telah menjadi pemimpin dunia dalam desain dan manufaktur semikonduktor dan merupakan perusahaan semikonduktor terbesar di dunia.
Di antara penghargaan lainnya, Moore memegang IEEE Medal of Honor (2008) dan U.S. National Medal of Technology (1990). Kemudian, Moore dipercaya menjadi presiden Intel Corporation pada tahun 1975.
Sejak April 1979 dia menjabat sebagai Chief Executive Officer perusahaan sampai tahun 1987.
Menurut data Forbes, Moore memiliki kekayaan mencapai 8,1 miliar dolar AS atau setara Rp121,31 triliun.
Seiring berjalannya waktu, Moore kemudian menjadi miliarder yang dikenal dermawan. Pada tahun 2000, dia dan istrinya mendirikan lembaga Filantropi yang bernama Moore Foundation, mereka mendanai lembaganya dengan saham Intel. Pada September 2021, Moore Foundation bersama Bezos Earth Fund dan Bloomberg Philanthropies menyumbang dana sebesar 5 miliar dolar AS selama sepuluh tahun untuk berfokus pada isu keanekaragaman hayati. Pada tahun lalu, Moore Foundation terhitung telah berdonasi sebesar 350 juta dolar AS.
Editor : M Mahfud