get app
inews
Aa Text
Read Next : 20 Ramalan Jayabaya Terbukti di Tahun 2022

Cara Mengetahui Ramalan Jodoh Berdasarkan Nama Panggilan Depan, Berdasarkan Primbon Jawa

Rabu, 12 Oktober 2022 | 06:00 WIB
header img
Ramalan Jodoh Berdasarkan Nama Panggilan Depan. Foto: Ilustrasi Reader’s Digest/Okezone.

JAKARTA, iNewsCilegon.id - Ramalan jodoh berdasarkan nama panggilan depan masih sering digunakan dan dipercayai oleh masyarakat luas. Ramalan ini masih sangat melekat dalam tradisi masyarakat Jawa.

Bagi kalian yang ingin menentukan pasangan, kalian bisa mencoba untuk melihat dari nama panggilan depan kalian, karena nama tersebut memiliki arti dan bisa menggambarkan kecocokan jodoh kalian tersebut.

Ramalan ini menggunakan rumus dari Kitab Primbon Jawa Bekti Jamal. Berikut cara Ramalan Jodoh Berdasarkan Nama Panggilan Depan:

Langkah pertama yang harus kalian lakukan untuk melakukan ramalan ini adalah menggambar sebuah kotak di atas secarik kertas dengan ukuran cukup.

Setelah itu coba bayangkan Anda berada di dalam kotak tersebut dan sedang memikirkan arah mata angin.

Kemudian, tulis angka 1 pada sisi kiri persegi, 2 pada sisi atas persegi, 3 pada sisi kanan, dan 4 pada sisi bawah.

Setelah itu, perhatikan urutan daftar huruf menurut barisan masing-masing yang diambil, hasilnya ialah:

1. 1. Huruf pada barisan satu terdiri dari : H N C R K / abjad (H, A,I,E,O,U,N,C,R,K,Q)

2. 2. Huruf pada barisan dua terdiri dari : D T S W L L / abjad (D,T,S,Z,W,L)

3. 3. Huruf pada barisan tiga terdiri dari : P DH J Y NYA / abjad (P,F,V,D,J,Y,Y)

4. 4. Huruf pada barisan tiga terdiri dari : M G B TH NG / abjad (M,G,T,N)

Setelah Anda memahami konsep di atas sesuai dengan daftar barisan huruf tersebut, maka langkah selanjutnya adalah tinggal mencari nama pasangan yang ingin dicoba untuk diramalkan kecocokanya.

Misalnya ada orang yang bernama :

1. Raisya (Huruf awalannya “R”, terletak pada baris 1)

2. Kylan (Huruf awalannya “K”, terletak pada baris 1)

Kedua nama tersebut memiliki letak pada baris yang sama, maka arti ramalannya adalah, mereka bisa menjadi pasangan yang baik.

Jika terdapat perbedaan dalam letak angkanya, maka bisa diramalkan, mereka bukanlah pasangan yang cocok.

Nah, itu dia cara melakukan ramalan jodoh berdasarkan nama panggilan depan. Benar atau tidaknya ramalan ini, dikembalikan lagi ke kepercayaan kalian, ya.

Editor : Novita Sari

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut