Big Bad Wolf Books (BBW) Resmi Dibuka Kembali di ICE BSD City (Hall 9-10) 25 November – 5 Desember

TANGERANG, iNewsCilegon.id - Obati kerinduan para pecinta buku, Bazar Buku Internasional “Big Bad Wolf Books” (BBW) resmi dibuka untuk umum secara offline mulai tanggal 25 November – 5 Desember 2022 di ICE BSD City (Hall 9-10), Tangerang selama 16 jam non-stop tepat pukul 09:00 – 00:00 WIB.
Setelah vakum selama dua tahun karena pandemi, ajang pameran buku terbesar dan terlama di dunia ini hadirkan 5 juta buku dengan 50,000 judul buku baru.
Masyarakat umum bisa menikmatinya secara gratis tanpa tiket masuk. Tak hanya itu, ada pula diskon meriah 50-90%.
Hadirkan akses buku internasional bermutu dengan harga terjangkau di semua genre, menjadi komitmen BBW untuk terus meningkatkan literasi serta budaya membaca sejak dini di Indonesia.
Uli Silalahi, Presiden Direktur Big Bad Wolf Indonesia menyampaikan, “Membaca untuk membuka cakrawala adalah misi kami bagi generasi Indonesia. Manfaat utama membaca adalah meningkatkan pengetahuan serta kepribadian anak. Lebih dari itu, membacakan buku kepada anak juga bisa membangun komunikasi yang lebih baik antara anak dan orangtua. Juga meredakan rasa cemas serta meningkatkan imajinasi dan kreativitas anak.”
Di pameran ini tersedia ragam bacaan dengan spektrum yang luas mulai dari buku anak, novel, fiksi ilmiah, roman, sastra dan novel grafis hingga buku bisnis, self-help, arsitektur, buku masak, dan banyak lagi dengan dominasi buku berbahasa Inggris.
Spektrum buku anak-anak menampilkan buku cerita, buku aktivitas, buku papan, buku mewarnai, buku bergambar, dan buku interaktif unggulan lainnya guna menstimulus kecerdasan dan kreativitas anak.
Mencerdaskan kehidupan bangsa adalah cita-cita bangsa. Mewujudkan misi dalam meningkatkan minat baca dan akses buku yang luas ke seluruh Indonesia termasuk yang berada di pelosok tanah air, menjadi komitmen BBW.
Editor : Novita Sari