Big Bad Wolf Books (BBW) Resmi Dibuka Kembali di ICE BSD City (Hall 9-10) 25 November – 5 Desember

Program Red Readerhood Corner sebagai program Corporate Social Responsibility (CSR) hadir di tengah-tengah pagelaran bazar buku BBW yang berlangsung dengan mengajak para pengunjung untuk berdonasi buku yang akan disalurkan melalui perpustakaan-perpustakaan di pelosok tanah air melalui organisasi wanita terbesar di Indonesia, Kongres Wanita Indonesia (Kowani).
Berbagai program menarik yang sudah lama dinanti pun kembali akan mewarnai inisiatif giat baca BBW Jakarta tahun ini, diantaranya adalah kejutan hadiah voucher setiap harinya lewat kontes BARBUK (Book Haul) selama pameran berlangsung, dan kesempatan memenangkan kontes dengan hadiah terbesarnya adalah 1 buah troli penuh dengan buku-buku yang dapat dibawa pulang langsung.
BBW Jakarta tahun ini juga meluncurkan bookmark edisi spesial dan terbatas yang bisa didapatkan secara gratis dengan ketentuan yang berlaku. Bookmark yang diluncurkan adalah satu desain spesial setiap hari dan terdapat empat desain unik.
Selain lautan buku internasional, terdapat pula buku lokal Indonesia yang telah dikuratori penerbit Mizan Publishing.
Para pembaca yang belum bisa berkesempatan hadir secara offline, BBW juga hadir bersamaan secara online di Tokopedia mulai tanggal 24 November – 6 Desember 2022.
Dengan potongan harga hingga 90%, para pecinta BBW di seluruh Indonesia tetap bisa menikmati kemeriahan bazar buku internasional ini yang sama dari rumah.
Perjalanan bazar buku BBW Indonesia Tour 2022 jumpai para pecandu buku berakhir di pemberhentian terakhir yaitu Jakarta setelah menyambangi empat kota besar lainnya, Surabaya, Yogyakarta, Bandung, dan Semarang.
Editor : Novita Sari