get app
inews
Aa Text
Read Next : Cara Mudah Hidup Kaya Raya

Simak! Inilah 10 Pekerjaan Sampingan untuk Raup Uang Tambahan

Jum'at, 23 Desember 2022 | 00:58 WIB
header img
10 Pekerjaan sampingan untuk menghasilkan uang tambahan di 2023. Foto: Freepik

JAKARTA, iNewsCilegon.id - Inilah 10 Pekerjaan sampingan untuk menghasilkan uang tambahan di 2023, bahkan hanya bermodal komputer dan koneksi internet, kamu bisa mencari penghasilan tambahan. Kamu dapat melakukan pekerjaan sampingan tersebut dari rumah, di waktu libur ataupun setelah menyelsaikan pekerjaan utama.

Tahun depan diprediksi akan terjadi resesi global. Tentunya Indonesia akan terkena dampaknya, meski pemerintah sudah menyiapkan amunisi untuk menangkal efek resesi. 

Maka dari itu Anda juga harus memperkuat keuangan, salah satunya dengan menambah penghasilan, yang dapat disisihkan untuk dana darurat, tabungan masa depan, ataupun investasi.

10 Pekerjaan Sampingan Untuk Menghasilkan Uang Tambahan di 2023

1. Penulis Lepas

Jika memiliki hobi menulis, kamu dapat mengubah kata menjadi penghasil uang sebagai penulis lepas. Kamu bisa menulis artikel, presentasi, postingan media sosial, naskah video, kampanye di email, deskripsi produk, dan lain sebagainya.

2. Penerjemah 

Menjadi penerjemah harus fasih dalam berbagai bahasa atau pada satu bahasa tertentu. Di Amerika, menjadi penerjemah lepas dapat menghasilkan rata-rata USD30,89 atau Rp481.884 per jam.

Di sisi lain, menjadi penerjemah dapat membantu kefasihan dan meningkatkan keterampilan multibahasa kamu. Ini cara yang bagus untuk mengingat bahasa yang telah dipelajari dan memperkuat apa yang telah dipelajari.

3. Desainer 

Industri desain sedang booming. Jika kamu menyukai desain, kamu tidak akan kesulitan mencari pekerjaan di 2023. Perusahaan membutuhkan desainer untuk berbagai proyek grafik, ilustrasi, GIF, website, produk, logo, dan video.

4. Konsultan

Perusahaan membayar saran ketika kamu memiliki pengalaman dan kesuksesan yang didukung data di suatu sektor atau industri. Kamu akan meneliti perusahaan, memahami masalah, dan menemukan solusi sebagai konsultan.

Contohnya konsultan di bidang pemasaran, humas, penjualan sosial media, periklanan keuangan, akuntansi, sumber daya manusia, teknologi informasi, dan lainya.

Kamu juga dapat membuat kolom baru untuk konsultasi. Misalnya, para profesional menjadi konsultan untuk kecantikan, desain interior dll.

5. Jualan Online 

Membuka toko online sebagai bisnis sampingan bisa dimulai melalui e-commerce atau marketplace. Kamu bisa membuat produk yang dapat menjadi solusi permasalahan di masyarakat. 

Jualan online untuk pemula atau sebagai bisnis sampingan, seperti pakaian, produk kesehatan dan kecantikan, aksesori ponsel dkk, makanan, dan masih banyak lainnya.

6. Blogger

Mulai blog sendiri dan tulis tentang apapun yang menarik minta kamu. Menjadi seorang blogger adalah pekerjaan sampingan online jangka panjang yang menjanjikan.

7. Jasa Kursus Online

Pasar kursus online mengalami pertumbuhan yang luar biasa. Para ahli memperkirakan bahwa industri e-learning akan tumbuh sebesar USD21 miliar atau Rp327,6 triliun dari 2020 hingga 2024.

Sekarang adalah kesempatan kamu untuk aktif membuka jasa kursus online bagi kamu yang hobi mengajar atau memiliki latar belakang pendidikan tertentu, contoh teknologi informasi, keguruan, bahasa asing, dan sebagainya.

8. Fotografer

Fotografi adalah bisnis sampingan yang menjanjikan. Kamu akan menghabiskan sebagian besar waktu untuk mengambil gambar (mungkin di luar rumah).

Bekerja dengan perusahaan atau menjual gambar ke situs foto. Umumnya, kamu biasanya menerima komisi untuk setiap foto yang dijual di situs, tetapi beberapa membayar berdasarkan jumlah unduhan setiap foto.

Fotografi bisa menjadi pekerjaan sampingan yang mahal jika kamu belum memiliki peralatannya.

9. Editor

Internet banyak berisikan dengan konten tulisan, tetapi sebagian besar perlu dipoles sebelum dapat dipublikasikan Sebagian editor, kamu bertanggung jawab untuk meninjau artikel, salinan web, whitepapre, email, dan postingan media sosial untuk memastikan kualitas tertinggi.

Editor dapat menawarkan berbagai layanan, seperti memeriksa kesalahan tata bahasa dan memastikan konsistensi dalam panduan gaya. Selain itu, bisa ulasan pengoptimalan mesin pencari (SEO).

10. Bermain game 

Menjadi game profesional tidak mudah untuk semua orang. Kamu harus mahir dalam video game sejak awal. Gamer profesional dapat menghasilkan uang dari sponsor, hadiah turnamen, dan pendapatan streaming langsung.

Bergantung pada permainan, tingkat keahlian, dan pengikut, mereka menghasilkan rata-rata USD56 ribu atau Rp873,6 juta per tahun. Namun, gamers yang berpengaruh dapat menghasilkan lebih banyak uang jika mereka memiliki pengikut Twitch yang banyak.

Itulah 10 Pekerjaan Sampingan Untuk Menghasilkan Uang Tambahan di 2023, semoga bermanfaat.

Editor : M Mahfud

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut