get app
inews
Aa Read Next : Rentenir Berkedok Koperasi dengan Bunga 30-40 Persen, Ini Tindakan Tegas Pemkot Cilegon

Kabupaten Pandeglang Kembali Raih Juara 3 MTQ XX Provinsi Banten, Selamat!

Minggu, 30 Juli 2023 | 12:40 WIB
header img
Sempat terperosok ke posisi 5 Kab. Pandeglang kembali raih juara 3. Foto: Istimewa

PANDEGLANG, iNewsCilegon.id - Perhelatan Musabaqoh Tilawatir Quran ke XX Provinsi Banten yang digelar sejak 27 Juli 2023 usai sudah, juara umum MTQ XX Provinsi Banten diraih oleh Kabupaten Tangerang dengan raihan nilai 275, di susul peringkat kedua Kota Tangerang Selatan (Tangsel) dengan nilai 240, peringkat ketiga Kabupaten Pandeglang dengan nilai 208.

Sementara peringkat keempat diraih Kota Tangerang dengan nilai 165, peringkat kelima Kabupaten Serang dengan raihan nilai 141, peringkat keenam diraih oleh Kabupaten Lebak dengan nilai 71, posisi ketujuh diraih Kota Cilegon dengan nilai sama yakni 71 poin, dan di posisi kedelapan diraih oleh Kota Serang dengan nilai 70.

"Alhamdulilah Kabupaten Pandeglang meraih peringkat tiga besar di gelaran MTQ XX Banten 2023, tentu saja kita sangat bersyukur dengan raihan prestasi ini," demikian dikatakan Bupati Pandeglang Irna Narulita. Sabtu malam (29/7/2023).

Irna menuturkan, capaian peringkat tiga besar dalam ajang MTQ Banten pernah diraih Kabupaten Pandeglang pada MTQ XVII tingkat Provinsi Banten tahun 2020.

"Patut kita bersyukur tahun 2023 ini bisa kembali meraih peringkat ketiga, setelah sebelumnya di MTQ Provinsi Banten tahun 2022 posisi Kabupaten Pandeglang merosot di posisi kelima," ujarnya.

Irna juga menyampaikan apresiasi dan ucapan terima kasih kepada seluruh kafilah MTQ Kabupaten Pandeglang.

"Kami sangat mengapresiasi dan mengucapan terima kasih atas perjuangan para kafilah di perhelatan MTQ ke -XX Tingkat Provinsi Banten, sehingga berkat perjuangan para kafilah dan semua pihak, kita dapat meraih peringkat tiga besar," kata Irna.

Bupati berharap, hasil dari MTQ Provinsi Banten XX ini diperlukan evaluasi serta pembinaan yang sistematis dan terpadu, sehingga diharapkan mampu menjadi tolak ukur Kabupaten Pandeglang untuk bisa meraih prestasi yang terbaik di ajang MTQ Provinsi Banten selanjutnya.

"Raihan di MTQ kali ini tetap harus dievaluasi agar ke depan biss jauh lebih baik lagi," pungkasnya.

Editor : Mahfud

Follow Berita iNews Cilegon di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut