get app
inews
Aa Text
Read Next : Kebakaran Besar Terus Berulang di Cilegon, 3 Ribu Meter Padang Ilalang Ludes Terbakar

Piaggio Resmi Luncurkan Skuter Listrik Vespa Elettrica di GIIAS 2023

Jum'at, 11 Agustus 2023 | 09:52 WIB
header img
Tampilan skuter listrik Vespa Elettrica yang akan di pamerkan di ajang GIIAS 2023 di ICE BSD Tangerang. Foto : BikeDekho

TANGERANG, iNewsCilegon.id - PT Piaggio Indonesia (PID) akhirnya memperkenalkan skuter listrik Vespa Elettrica di Tanah Air. 

Skuter roda dua ikonik yang ramah lingkungan ini akan dipamerkan dalam ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2023 di ICE BSD City, Tangerang, yang berlangsung dari tanggal 10 hingga 20 Agustus.

Vespa Elettrica, yang telah lebih dahulu diperkenalkan di Eropa dan Amerika Serikat dengan harga sekitar Rp120 jutaan, kini hadir di Indonesia sebagai wujud dukungan Piaggio terhadap pemerintah Indonesia.

Basic Vespa Elettrica diambil dari Vespa Primavera, dan desain bodinya tetap utuh tanpa perubahan. Produsen mempertahankan ciri desain ikonik dan nuansa klasik pada skuter yang dilengkapi dengan teknologi modern.

Skuter listrik ini ditenagai oleh baterai lithium-ion jenis LiFePo4 berkapasitas 4,2 kWh, mampu menempuh jarak hingga 100 kilometer dalam sekali pengisian. Dibutuhkan waktu sekitar 4 jam untuk mengisi daya baterai secara penuh menggunakan tegangan 220 V.

Baterai ini menunjukkan efisiensi yang sangat baik dengan hingga 1.000 siklus pengisian penuh. Bahkan ketika sudah mencapai 80 persen kapasitas, baterai masih dapat berfungsi dengan baik.

Editor : M Mahfud

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut