get app
inews
Aa Text
Read Next : Serius Cegah Tawuran Pelajar, Pemkot Cilegon Libatkan Semua Kalangan

Ini Cara Matikan WA untuk Sementara, Begini Caranya

Kamis, 17 Agustus 2023 | 13:59 WIB
header img
Tetap bisa internetan meski WA di nonaktikan. Foto Ilustrasi: Istimewa

CILEGON., iNewsCilegon.id - Ada berbagai cara menonaktifkan WA sementara untuk pengguna Android atau iPhone (iOS). Salah satunya bisa dengan cara menonaktifkan WA tanpa mematikan data.

5 cara menonaktifkan WA dengan mudah

Mengutip dari berbagai sumber, berikut adalah 5 cara menonaktifkan WA dengan mudah:

1. Paksa berhenti

Kamu bisa menonaktifkan WA tanpa mematikan data, dengan pilihan memberhentikan paksa aplikasinya. Ikuti langkah-langkah berikut:

- Buka menu setting di smartphone kamu
- Lalu masuk ke menu Aplikasi
- Cari aplikasi WhatsApp
- Jika sudah, klik pilihan 'Paksa Berhenti' atau 'Force Stop'

2. Nonaktifkan dengan latar belakang

Cara menonaktifkan WA sementara juga bisa dengan mematikan data, di background agar tidak ada aktivitas yang aktif. Berikut caranya:

- Masuk ke menu pengaturan
- Scroll, lalu pilih aplikasi WhatsApp
- Selanjutnya, pilih menu data seluler
- Pilih harap izinkan memberikan data di latar belakang atau 'background data'.

Sebagai informasi, kalau letak pengaturan tersebut dalam sebuah smartphone bisa berbeda-beda. Tapi, secara umum langkahnya sama dengan cara di atas.

3. Nonaktifkan dengan aplikasi Mobiwol

Kamu bisa menggunakan cara menonaktifkan WA dengan menggunakan aplikasi Mobiwol. Kamu bisa unduh aplikasi terlebih dahulu aplikasinya di Play Store.

- Cari Mobiwol di Playstore
- Unduh dan instal aplikasi
- Pilih menu aturan Firewall
- Klik icon WiFi tekan sampai gelap
- Jika sudah, maka aplikasi WA akan otomatis berhenti.

4. Hapus aplikasi WhatsApp

Biar nggak dapat notifikasi WA dalam jangka waktu lama, kamu bisa langsung menghapus aplikasi WA tersebut. Dengan menghapus aplikasi WA, maka secara otomatis akun WA akan dinonaktifkan.

Berikut adalah cara menghapus WA:

- Sebaiknya hapus semua pesan di aplikasi WhatsApp terlebih dahulu
- Terus logout dan tap aplikasinya lalu pilih uninstall
- Maka WhatsApp akan otomatis berhenti.

Dengan menghapus aplikasi WA, jadi notifikasi dari setiap orang yang mengirim pesan dan melakukan panggilan ke WA kamu tidak akan masuk. Artinya, tidak akan terganggu lagi dengan notifikasi WA yang ada.

5. Nonaktifkan WA dengan aplikasi Hibernator

Aplikasi Hibernator bisa kamu unduh di Play Store dan memiliki fungsi sebagai alat untuk menonaktifkan WA sementara tanpa mematikan data internet. Ikuti langkah-langkah sebagai berikut:

- Download Hibernator
- Buka Hibernator dan pilih aplikasi WhatsApp
- Pilih menu pengaturan
- Pilih menu akses data
- Aktifkan menu untuk meningkatkan WhatsApp sementara.

Editor : M Mahfud

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut