LEBAK, iNewsCilegon.id - Bupati Lebak, Iti Octavia Jayabaya menyampaikan Nota Pengantar Bupati tentang Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) APBD Kabupaten Lebak Tahun 2024 pada saat Rapat Paripurna I. Senin (9/10/2023), bertempat di Ruang Rapat Paripurna.
Bupati Iti mejelaskan, arah kebijakan pembangunan daerah tahun 2024 sebagaimana tercantum dalam Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) tahun 2024 mengambil tema Pemantapan Daya Saing Daerah dan Peningkatan Kualitas Pelayanan Publik Menuju Kemandirian Ekonomi, dimana tema tersebut merupakan manifestasi dari cita-cita Pemerintah Kabupaten Lebak untuk mewujudkan masyarakat Lebak lebih maju dan berdaya saing.
"Rancangan APBD tahun anggaran 2024 direncanakan berimbang sebesar 2,243 trilun rupiah. Pemerintah Kabupaten Lebak senantiasa berkomitmen untuk terus meningkatkan sumber-sumber pendapatan daerah dalam rangka penguatan kapasitas fiskal dengan tetap berpedoman kepada perundang-undangan yang berlaku," jelas Iti.
Iti berharap, pembahasan APBD tahun anggaran 2024 dapat tuntas sesuai dengan jadwal yang telah disepakati sehingga masyarakat dapat segera merasakan manfaat dari program dan kegiatan pembangunan Pemerintah Kabupaten Lebak.
"Kita berharap APBD tahun 2024 semakin berkualitas dan memberi manfaat maksimal bagi kesejahteraan masyarakat Lebak, serta dapat ditetapkan sesuai jadwal yang telah disepakati. Percepatan pembahasan APBD tahun 2024 ini juga diharapkan dapat mendorong percepatan penyusunan APBDes Tahun 2024, sehingga seluruh desa se-Kabupaten Lebak dapat melaksanakan program dan kegiatan yang didanai APBDes tepat waktu," tandasnya.
Editor : M Mahfud