Unik! Warga Desa Kasuran yang Dilarang Tidur di Kasur, Berani Melanggar Nyawa Taruhannya

Ila Nurlaila Sari/Net Cilegon
Kampung Kasuran, Yogyakarta. Foto: Inews.id

CILEGON, iNewsCilegon.id - Pada umumnya, untuk mendapatkan istirahat yang baik terutama untuk tidur, kasur merupakan tempat ternyaman untuk melakukan hal tersebut.

Namun, berbeda dengan penduduk di Dusun Kasuran, Yogyakarta, yang memiliki kebiasaan atau tradisi yang unik dibandingkan dengan masyarakat pada umumnya.

Di Yogyakarta, ada beberapa kampung unik di yang bisa dijelajahi. Sesuai dengan julukannya, kampung Kasuran memiliki keunikan yang membuat siapa saja penasaran.

Penasaran? Berikut ulasannya yang dirangkum iNewsCilegon.id dari berbagai sumber, Minggu (12/3/2023). 

Terbentuknya Dusun Kasuran ini tak lepas dari sejarah nenek moyang yang terlebih dahulu menghuni kawasan dusun tersebut. Dari asal usulnya, desa ini memiliki dua versi. 

Pertama, adalah peperangan Pangeran Diponegoro, di mana pada zaman peperangan dahulu beliau mengalami kekalahan atau ashor yang memiliki makna kalah atau kekalahan. 

Kedua, adalah Padukuhan Kasuran ini karena masyarakatnya yang tidak pernah tidur menggunakan kasur kapuk. Hal ini dikarenakan pada zaman dahulu Sunan Kalijaga pernah datang ke padukuhan Kasuran untuk melakukan syiar dan beliau tidur di atas kasur kapuk yang berasal dari pohon randu dan kemudian beliau jatuh sakit

Editor : M Mahfud

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network