CILEGON, iNewsCilegon.id - Salah satu buah-buahan untuk menurunkan darah tinggi yang dapat dikonsumsi oleh penderita hipertensi adalah pisang.
Pisang diketahui memiliki kandungan kalium yang tinggi sehingga dapat menjaga tekanan darah tetap stabil.
Walaupun sudah mendapatkan penanganan medis dari dokter, salah satu cara menurunkan darah tinggi adalah dengan mengonsumsi buah-buahan yang tepat. Buah-buahan penurun darah tinggi umumnya memiliki kandungan kalium yang mampu menjaga kesehatan pembuluh darah dengan baik.
Berikut adalah buah-buahan yang bisa penurun darah tinggi agar menjaga tekanan darah tetap stabil, yuk simak dibawah ini ya!
1. Buah Beri
Buah penurun tekanan darah tinggi yang baik dikonsumsi oleh penderita hipertensi, seperti blueberry, stroberi, dan raspberry. Buah beri tersebut memiliki senyawa flavonoid yang mampu menurunkan tekanan darah secara efektif.
2. Pisang
Pisang adalah buah penurun darah tinggi yang sudah cukup dikenal manfaatnya. Hal ini dikarenakan pisang termasuk ke dalam buah tinggi kalium yang dapat menstabilkan tekanan darah.
Kandungan kalium dalam pisang akan membantu proses sekresi natrium dan air di dalam darah. Di mana natrium memicu peningkatan volume tekanan darah. Sehingga, apabila kandungan natrium dalam tubuh dapat dijaga, tekanan darah pun akan menurun.
3. Buah Bit
Bit merupakan buah penurun darah tinggi yang direkomendasikan untuk penderita hipertensi. Hal ini dikarenakan buah bit mengandung zat nitrat yang nantinya akan diolah menjadi nitrit oksida (NO) dalam tubuh. Di mana, nitrit oksida akan membantu memperlebar pembuluh darah sehingga tekanan darah tetap stabil.
Editor : M Mahfud
Artikel Terkait