Viral Oknum Anggota BEM UNY Diduga Lakukan Pelecehan Seksual terhadap Mahasiswa Baru

Ila Nurlaila Sari
Chat kasus dugaan pelecehan seksual di UNY diunggah di medsos. Foto: Istimewa/X

YOGYAKARTA, iNewsCilegon.id - Kabar dugaan pelecehan seksual yang dilakukan oleh salah seorang anggota Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) UNY ramai di media sosial X atau Twitter, sejak Kamis (9/11) malam.⁠

Kabar itu mencuat setelah seseorang yang mengaku sebagai mahasiswa baru (MABA) UNY menjadi korban kekerasan seksual. Dalam unggahannya, korban mengaku bahwa dirinya mengalami pelecehan seksual sejak Oktober 2023 sampai saat ini. ⁠

Dalam postingan yang diunggah oleh akun @UNYmfs, terduga pelaku dengan inisial MF diduga melakukan cabul terhadap adik tingkatannya pada penerimaan mahasiswa baru di bulan Februari 2023. Postingan tersebut juga menyertakan tangkapan layar percakapan whatsapp yang menunjukkan perbuatan cabul tersebut.

Menyikapi hal ini, Ketua BEM FMIPA UNY, Dony Setyawan menegaskan, bahwa status MF di BEM FMIPA UNY masih belum diputuskan apakah dinonaktifkan atau tidak. 

Ia juga mengatakan bahwa MF sendiri tidak pernah melakukan kekerasan seksual dan akan menempuh jalur hukum untuk mengusut kasus ini.

Sontak unggahan itupun menuai beragam reaksi dari warganet.

"Bongkar dan adili pelakunya," tulis warganet.

"Universitas Nge*t** Yogyakarta," kata warganet.

"Takut dikebiri ya," ujar warganet lainnya.

Editor : M Mahfud

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network