get app
inews
Aa Text
Read Next : Rekomendasi 3 Games Seru untuk Isi Waktu Libur jadi Makin Asyik

Kocak! Ditengah Polemik Sepeda Listrik Bupati Pandeglang Bikin Video Parodi 

Kamis, 01 September 2022 | 15:49 WIB
header img
Bupati Pandeglang bersama Wakil unggah video parodi kocak ditengah polemik pengadaan sepeda listrik untuk RT dan RW (Foto: Layar tangkap video).

PANDEGLANG, iNewsCilegon.id - Ditengah polemik pengadaan sepeda listrik (Seli) Bupati Pandeglang Irna Narulita bersama Wakil Bupati Tanto W Arban justru membuat video parodi.

Video tersebut diunggah oleh akun instagram keduanya @irnadimyati dan @tanto.arban, pada Rabu (31/8/2022).

Dalam video berdurasi 25 detik tersebut bercerita tentang Wakil Bupati Pandeglang yang tengah menyapu halaman menggunakan sapu lidi, kemudian datanglah Bupati Pandeglang dan memberitahu bagaimana cara menyapu yang baik dan benar, namun yang dilakukan oleh Wakil Bupati ternyata kebalikannya. Sehingga membuat Bupati Pandeglang kesal dan malah menggunakan sapu lidi tersebut untuk terbang layaknya Harry Potter.

Pada unggahan video tersebut Irna Narulita menulis caption,

Jalan-jalan naik mobil Agya

Perginya ke pantai carita

Setiap hari jangan lupa bahagia & selalu semangat untuk bekerja. Wabup @tanto.arban teladan

Demikian tulis Irna Narulita dalam unggahannya.

Sontak unggahan tersebut pun menuai beragam komentar dari warganet.

"Fix creatornya naik gaji lucu bgt ini," tulis @tanwiruljojo

"Menghibur bu, disela2 isu speda listrik...hehe," tulis komentar lainnya @mangmoes.

"Nyapu bae geh salah, komo nyieun kebijakan (Nyapu aja salah, apalagi bikin kebijakan) *ceuk meong congkok geh (begitu kata kucing congkok)," tulis Uday Suhada diakun Facebook.

Seperti diketahui, Bupati Pandeglang Irna Narulita membuat geger warga di Kabupaten Pandeglang dengan kebijakannya yang akan memberi sepeda listrik untuk seluruh RT dan RW di Kabupaten Pandeglang. 

Tak tanggung-tanggung, anggaran untuk pengadaan sepeda listrik mencapai Rp38 Miliar.

Editor : M Mahfud

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut