BRUNEI DARUSALLAM, iNewsCilegon.id - Agus, pemuda asal Banten ini berhasil meraup rezeki hingga belasan juta per bulan. Hal itu dihasilkannya hanya dari berkebun di negeri Brunei Darusalam.
Dilansir dari kanal YouTube sahabat Ero, Selasa (24/10/2023), Agus mengatakan, bahwa ia menerima uang yang tidak sedikit itu setelah dirinya bekerja di perkebunan negara Brunei Darusalam.
"Gini, mas Agus kan kira-kira itu kalau satu bulan itu sudah semua lah, itu dapet lah persentasi sampe 60% kayak 600 (Rp. 6.000.000) dapet lah kalau lagi bagus,” kata Ero, MC Podcast dikutip iNewsCilegon.id dari YouTube Sahabat Ero.
Menanggapi hal itu, Agus pun menjawabnya, bahwa pendapatannya dalam berkebun bisa mencapai Rp15 juta per bulannya.
"Yang saya tahu 1.500 (Rp. 15.000.000) pun nyampe,” jawab agus.
Wow, angka yang sangat fantastis untuk seorang pekerja perkebunan, hal itu berbanding sangat jauh dengan pekerja kebun di Indonesia yang upahnya tidak seberapa.
Lanjut Agus, bahwa tanaman yang ditanam dalam kebunnya hanya dua jenis tanaman saja, yakni chili dan sawi.
'Kalau saya tanam Cuma dua doang, sayur sawi dan chili,” pungkasnya
Editor : M Mahfud