get app
inews
Aa Text
Read Next : Lahir Miskin Kini Jadi Investor Terkaya Berharta Triliunan Rupiah, Tak Punya Utang dan Karyawan

Nurul Afik, Kisah Eks OB Sukses Miliki 1.000 Outlet Ayam Goreng Rocket Chicken

Minggu, 30 Januari 2022 | 16:11 WIB
header img
Nurul Afik, eks OB. Memulai usaha dengan tidur diatas kardus, kini pemilik 1.000 outlet ayam goreng Rocket Chicken. Foto: YouTube Cinta Quran TV

CILEGON, iNews.idNurul Afik adalah inspirasi usahawan yang memulai dari nol. Ia dulu adalah eks office boy. Untuk membangun bisnisnya, ia rela tidur di atas kardus. Kini ia memiliki 1.000 outlet ayam goreng Rocket Chicken.

Kesuksesan Nurul Afik membuatnya dikenal di kalangan masyarakat Jawa Tengah dan Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY). Di daerah ini, ia memiliki 1.000 outlet ayam goren Rocket Chicken dengan 10.000 karyawan.

Nurul Afik, dulunya bukanlah orang kaya. Ia berasal dari kalangan bawah. Ia sempat berkarir sebagai office boy.

Afik, begitu sapaan Nurul Afik, membuka outlet pertama pada 2010. Jumlah tersebut terus bertambah dan hingga saat ini mencapai 1.000.

Mengenai kunci suksesnya, Afik membagikan lewat kanal YouTube Cinta Quran TV, Sabtu (28/1/202).

Kunci adalah memperlakukan karyawan dengan baik.

Pada awalnya Afik mengaku tidak memperhatikan karyawannya dengan baik. “Kalau ada yang bikin minuman rasanya tidak enak, saya tumpahin minuman itu ke kepalanya,” kata Afik.

Afik sadar hal yang dilakukannya tidak benar. Setelah mendirikan Rocket Chicken, dia mengelola emosinya agar karyawan dapat bekerja dengan nyaman.

Karyawan yang mendukungnya dari awal, ia angkat menjadi GM dan posisi penting. “Saya ingat mereka terus menemani saya ketika di awal bisnis saya harus tidur di kardus, di dalam outlet," ujarnya.

Afik bilang, sebagai bentuk balas budi, dia ingin membelikan rumah yang lebih baik bagi tim setianya ini. "Mudah-mudahan, jika Rocket Chicken makin besar," imbuh dia.

Editor : Usep Solehudin

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut