get app
inews
Aa Read Next : Wali Kota Helldy Ajak Industri Terlibat Meriahkan HUT Kota Cilegon

Muliakan Guru, Wali Kota Helldy Nyanyikan Lagu Hymne Guru di MAN 2 Cilegon

Kamis, 20 Juni 2024 | 17:49 WIB
header img
Wali Kota Cilegon saat menyanyikan lagu Hymne Guru di hadapan puluhan guru dan ratusan siswa MAN 2 Cilegon. Foto: iNews Cilegon/Mada Mahfud

CILEGON, iNews Cilegon.id - Sebagai penghormatan dan memuliakan guru, Wali Kota Cilegon Helldy Agustian menyanyikan lagu Hymne Guru di hadapan puluhan dan ratusan siswa Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 2 Kota Cilegon. 

Helldy Agustian menghadiri Panggung Gembira MAN 2 Kota Cilegon, Kamis (20/6/2024). 

Acara diawali dengan aksi puluhan siswa-siswi MAN 2 Cilegon membawakan tari Saman dan hafalan Al Qur'an. 

Berikutnya Helldy didapuk memberikan sepatah dua patah kata. 

Kesempatan itu dimanfaatkan Helldy untuk mengucapkan terima kasih pada peran guru yang mengajarkan ilmu sekaligus mendidik akhlak pada murid-muridnya. 

"Siapakah umat paling utama di muka bumi? Dia adalah yang paling baik akhlaknya. Terima kasih guru dan wali santri," kata Helldy. 

Helldy yang hobi nyanyi lagu mengajak ratusan hadirin untuk berdiri. Helldy lalu meminta hadirin untuk menyanyikan lagu Hymne Guru. 

Helldy hafal lirik dan note lagu. Tanpa ragu Helldy dengan pengeras suara, menyanyikan lagu Hymne Guru diikuti ratusan hadirin. 

"Terpujilah wahai engkau Bapak-Ibu Guru, Namamu akan selalu hidup dalam sanubariku..., " Helldy menyanyikan lirik lagu Hymne Guru. 

Karena hafal luar kepala, Helldy menyanyikan lagu tanpa kesalahan, seluruh hadirin bertepuk tangan. 

Helldy mengungkapkan hafal lagu tersebut sejak SMP. Untuk notenya kala itu, Helldy mengaku menggunakan suling. 

"Jadi saya hafal betul lirik dan notenya," sebut Helldy. 

Hafal Hymne Guru menurut Helldy karena ajaran agama yang membuatnya harus menghormati guru. 

Helldy menyebut tak sekadar ucapan, saat ia menjabat wali kota, kebijakan Pemkot Cilegon diarahkan untuk memuliakan guru. 

"Begitu sayang Pemkot Cilegon pada guru, baik guru ASN dan guru dari Kemenag," kata Helldy. 

Helldy menuturkan honor guru telah dinaikkan. Jumlah sekolah negeri juga telah diperbanyak di Cilegon. 

"Pembangunan SDM itu sangat penting, memang hasilnya tak bisa dilihat saat ini seperti makan sambal. Pembangunan SDM baru terlihat 15-20 tahun lagi, " kata Helldy. 

Helldy menegaskan ingin melihat lahirnya tokoh-tokoh besar skala nasional dari warga asli Cilegon. Itu hanya bisa dicapai dengan pembangunan SDM. 

"Banyak program kita gulirkan termasuk beasiswa perguruan tinggi bagi putra putri asli Cilegon yang kini berjalan," tutur Helldy. 

 

Editor : M Mahfud

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut