Program Jelajah Ramadan, Krakatau Posco Serahkan 1.506 Al-Quran dan 1.225 Paket Sembako

CILEGON, iNews Cilegon.id – Melalui Program Jelajah Ramadan, PT Krakatau Posco menyerahkan 1.506 Al-Quran dan 1.225 Paket Sembako.
Acara berlangsung di Auditorium PT Krakatau Posco, Kamis 20 Maret 2025.
Sebanyak 1.506 Al-Quran diserahkan ke masjid, pondok pesantren dan majelis taklim di Kota Cilegon. Program ini juga membagikan 1.225 paket sembako kepada masyarakat yang membutuhkan.
Program Jelajah Ramadan juga terdapat rangkaian lomba Pildacil, yang melibatkan hampir 50 anak dari seluruh kecamatan di Cilegon, pameran UMKM dan program mudik gratis.
Wali Kota Cilegon, Robinsar, mengapresiasi Program Jelajah Ramadan PT Krakatau Posco. Ia menyebut program tersebut memperkuat nilai-nilai keagamaan dan menjadi inspirasi bagi pihak lain untuk berkontribusi dalam dakwah dan pendidikan Islam.
"Semoga program ini dapat terus berlanjut dan semakin banyak masyarakat yang terbantu," ungkapnya," kata Robinsar.
Editor : M Mahfud