LEBAK, iNewsCilegon.id - Seorang warganet di TikTok mengunggah momen saat dirinya nyaris pindah alam gara-gara hampir terjatuh saat berada di menara pandang Pantai Bagedur, Kecamatan Malingping, Kabupaten Lebak, Banten, Pada Minggu (30/4/2023).
Momen hampir jatuh tersebut terekam kamera saat wanita ini hendak memegang pagar pembatas yang rusak di bagian atasnya. Beruntung dirinya selamat.
Dalam video, wanita yang tak diketahui identitasnya ini tampak berjalan santai menuju pagar pembatas yang berada di menara Pandang Pantai Bagedur yang menghadap langsung ke arah Laut.
Namun, tak diduga termyata pagar pembatas yang disentuhnya tiba-tiba ambruk dan nyaris membuat wanita tersebut terjun bebas.
“Alhamdulillah masih ditangtayungan (dilindungi) sama Gusti Allah,” kata dia.
Sontak unggahan itupun menuai beragam komentar warganet.
"Lah emang engga liat itu kayu udah rapuh haha. Demi video aesthetic ya mau rapuh juga bodo amat untung masih selamat si mba nya coba klo terjun ya Wassalam," tulis warganet.
"Gagal aesthetic. Untungnya selamat," kata warganet.
"Ya Allah ngeri amat. tolong itu pengelola wisata disitu lebih diperhatiin lagi tempat2nya jgn sampe memakan korban," ucap warganet.
Editor : M Mahfud
Artikel Terkait