Puluhan Warga Labuan Serbu Operasi Pasar Murah yang Digelar Bulog

Ila Nurlaila Sari
Puluhan warga tengah antri untuk membeli beras dan minyak di operasi pasar murah yang diadakan dihalaman kantor kecamatan Labuan (Foto: cilegon.inews.id)

LABUAN PANDEGLANG, iNewsCilegon.id - Naiknya harga sejumlah bahan kebutuhan pokok (Sembako) seperti beras dan minyak, Polres Pandeglang dan Pemerintah melalui Badan Urusan Logistik (Bulog) Sub Divre Lebak-Pandeglang Ratusan menggelar Operasi Pasar (OP) murah. Kamis (7/2/2024) bertempat di halaman Kantor Kecamatan Labuan. 

Berdasarkan pantauan dilapangan, sejumlah warga pun tampak antuasias menyerbu operasi pasar murah ini dengan mengantri tertib untuk membeli dua jenis kebutuhan pokok yang diketahui harganya cukup memberatkan warga.

Diketahui, harga beras di pasaran saat ini mencapai Rp 14 ribu per liter.  

Kapolsek Labuan Kompol Jaenudin mengatakan, pasar murah ini merupakan hasil kerjasama Pihak Kepolisian dengan Pemerintah yang diperuntukan bagi masyarakat umum, mengingat harga beras saat ini cukup melambung tinggi. 

"Adapun Komoditi yang disediakan dalam operasi pasar murah kali ini, yaitu Beras SPHP (Stabilisasi Pasokan Harga Pangan) ukuran 5 Kg dengan harga Rp 54. 000 dan Minyak goreng 900 ml dengan harga Rp 13.000 kemasan botol," tutur Kapolsek Labuan Jaenudin.

Dalam pasar murah kali ini, kata Zainudin, jumlah komoditi yang dibawa beras medium sebanyak 2 ton dan minyak sebanyak 240 botol.

"Berupa beras medium dalam kemasan 5 Kg dan Minyak Goreng 9 mililiter, adapun tujuan Kegiatan Operasi Pasar (OP) murah yang dilaksanakan oleh Bulog Cabang Lebak-Pandeglang adalah bentuk upaya pemerintah untuk membantu masyarakat dan membantu menstabilkan harga beras di pasaran," jelasnya.

Zainudin menambahkan, kegiatan OP murah ini berjalan lancar dan tertib. Seluruh barang yang disediakan untuk OP pada hari ini habis terjual.

"Alhamdulillah kegiatan berjalan lancar dengan aman dan tertib. Seluruh komoditi terjual habis," tandasnya.

Salah satu warga, Imas, mengucapkan terima kasih kepada pemerintah karena sudah mengadakan operasi pasar murah, dirinya merasa terbantu dengan adanya pasar murah ini karena harga beras saat ini cukup mahal.

"Tadi beli beras 2 Paket sama minyak 1, murah 5 Kg itu cuman Rp 54 ribu minyak Rp 13 ribu. Saya tau info ada pasar murah juga dadakan dari temen, saya langsung aja otewe ke kantor kecamatan takut gak kebagian, harga beras kan lagi mahal banget Rp 12 ribu sampe Rp 14 ribu seliter," ucap Imas.

Sementara warga lainnya, Enur mengaku, dirinya tidak tahu bahwa ada operasi pasar murah yang diadakan di Kantor Kecamatan Labuan.

"Pasar murah? Dimana? Kok saya gak tahu...tolong lah kalau mengadakan pasar murah itu diumumkan, paling tidak melalui RT atau RW biar kami tahu," pungkasnya.

Editor : M Mahfud

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network