Tinggal di Jakarta, Cinta menjalani sekolah menengah pertama di Jakarta International School dan lulus pada 2010. Dia termasuk aktif dalam kegiatan sekolah seperti organisasi, olah raga, dan kegiatan lainnya. Ia pun lulus dengan predikat sangat baik dari sekolah internasional itu.
Selepas sekolah, Cinta Laura melanjutkan studinya di Universitas Columbia, New York, Amerika Serikat jurusan Psikologi pada 2011. Ia juga mengikuti kuliah jurusan Sastra Jerman di unversitas yang sama.
Cinta sebenarnya mendaftar ke beberapa universitas ternama, tetapi akhirnya memilih Columbia.
Di Columbia University Cinta Laura mengambil dua jurusan, karena hal itulah Cinta harus menjalani kuliah ekstra dibandingkan mahasiswa lainnya.
Cinta mengambil enam kelas setiap semester, yang biasanya orang lain ambil dua atau empat kelas.
Tak hanya itu, ia pun syuting dan show dikala libur musim panas dan libur musim dingin.
Menjelang akhir perkuliahan, Cinta menjadi asisten dosen psikologi, Profesor Herbert Terrace.
Cinta akhirnya lulus menjadi sarjana jurusan Psikologi dan Sastra Jerman dengan gelar kehormatan cum laude.
Editor : Novita Sari