CILEGON, iNewsCilegon.id - Wali Kota Cilegon Hellly Agustian melakukan peletakan batu pertama pembangunan Posyandu untuk wilayah Kelurahan Cibeber Kecamatan Cibeber Kota Cilegon, Rabu (13/7/2022).
Kegiatan tersebut bagian dari Program Pembangunan Sarana dan Prasarana Lingkungan Rukun Warga (Salira) di Kota Cilegon.
Dalam sambutannya Helldy mengatakan bahwa Pemerintah Kota Cilegon akan mengedepankan pemerataan pembangunan sarana dan prasarana di Kota Cilegon.
"Dalam hal ini, Pemerintah Kota Cilegon tentunya akan selalu mengedepankan pemerataan pembangunan sarana dan prasarana di setiap wilayah yang ada di Kota Cilegon," tuturnya.
Helldy meminta kepada masyarakat agar dapat selalu mendoakan pemerintah Kota cilegon supaya dapat bekerja lebih baik.
"Untuk mengoptimalkan dan mengedepankan pemerataan pembangunan sarana dan prasarana tersebut, saya mohon doa dan dukungan masyarakat Kota Cilegon untuk Pemerintah Kota Cilegon," ujarnya.
Helldy berharap pembangunan posyandu dapat berjalan dengan lancar.
"Saya berharap dengan adanya peletakan batu pertama ini, pembangunan posyandu dapat berjalan lancar dan kondusif sesuai dengan waktu yang telah ditentukan," tutupnya.
Editor : Mohamad Hidayat