CILEGON, iNewsCilegon.id - Masih banyak wanita yang mengeluhkan kulit wajahnya memiliki tekstur lebih saat dirias. Hasil akhir foundation yang berat dan terlalu kering (matte) membuat kulit semakin kering dan menonjolkan tekstur dan memperlihatkan pori yang besar pada kulit.
Namun kekurangan itu bisa diminimalisir dengan cara-cara yang tepat sebelum kamu memulai penggunaan makeup.
Rajin Eksfoliasi
Melakukan eksfoliasi atau pengangkatan sel kulit mati biasanya menggunakan face scrub ataupun peeling serum. Tahapan skincare ini dilakukan dengan tujuan mengangkat sel kulit mati dan sisa kotoran pada wajah.
Menjadikan tekstur wajah lebih halus dan pori-pori terlihat lebih mengecil. Eksfoliasi kulit 2-3 kali dalam seminggu akan membuat wajah kalian lebih segar karena adanya percepatan pada regenerasi kulit.
Skin Preparation
Tahapan paling penting saat makeup tak lain dan tak bukan ialah skin preparation. Mempersiapkan kondisi kulit dengan sebaik mungkin sebelum makeup. Gunakan skincare routine kamu seperti toner, serum, dan moisturizer.
Beri hidrasi lebih pada kulit yang akan dirias dengan menggunakan pelembab tambahan yaitu sheet mask. Apabila tidak memiliki sheet mask, kamu bisa gunakan kapas yang dibasahi essence atau toner lalu tempelkan pada pipi, dahi, dan dagu, cara ini biasa diterapkan dalam teknik makeup di Korea. Percayalah jika skin preparation mu baik maka hasil makeup pun akan flawless tanpa tekstur berlebih.
Editor : M Mahfud