get app
inews
Aa Read Next : Rentenir Berkedok Koperasi dengan Bunga 30-40 Persen, Ini Tindakan Tegas Pemkot Cilegon

Unik! 5 Pantai Berpasir Pink ini Layak untuk Dikunjungi

Selasa, 15 Agustus 2023 | 12:42 WIB
header img
5 Pantai pasir pink di Indonesia yang layak dikunjungi. Foto: Istimewa

CILEGON, iNewsCilegon.id. - Pantai pasir pink menambah daftar pilihan destinasi wisata bahari, baik di dalam maupun luar negeri. Selain warna pasirnya yang unik, kualitas lautnya pun juga memesona. Tidak heran, pantai pasir pink begitu digandrungi oleh wisatawan dan fotografer

Jika ingin merasakan langsung ketakjuban dari pesona pantai pasir pink, tak perlu ke luar negeri. Pasalnya, di dalam negeri pun ada sejumlah pantai berpasir merah muda yang tidak kalah indah.

Deretan destinasi pantai pasir pink di Indonesia tersebut nyaris seluruhnya masih asri. Karena itu, perlu menjaga kelestarian lingkungan dan berwisata secara bijak apabila berkunjung ke salah satu pantai berpasir merah muda tersebut.

5 Pantai Berpasir Pink di Indonesia

Berikut ini beberapa destinasi wisata pantai pasir pink di Indonesia.

1. Pantai Serai, NTT

Pantai Serai dapat diakses menggunakan perahu, tetapi perahu tidak berhenti tepat di pantai ini guna menjaga keasrian warna pink pada pasirnya.

Untuk sampai ke lokasi, Pengunjung perlu berjalan kaki dari pemberhentian perahu agar bisa sampai ke Pantai Serai.

Begitu sampai, pengunjung akan dibuat terheran-heran akan warna pasirnya yang menakjubkan. 

Pantai Serai masih belum banyak dijamah wisatawan, sehingga banyak keindahan alam yang menunggu untuk dijelajahi.

2. Pantai Namong, NTT

Berbeda dengan Pantai Pink, Pantai Namong ini berlokasi di sisi selatan Pulau Komodo yang berada dalam Kawasan Taman Wisata Nasional Komodo.

Pantai Namong terbilang masih alami. Itu dapat dilihat dari pasir merah mudanya yang terlihat pekat dan terasa lembut begitu disentuh. 

Pantainya berkontur landai, air lautnya jernih, dan pemandangan perbukitan gersang penuh savana di belakangnya turut menambah keindahan dari Pantai Namong.

Editor : Mahfud

Follow Berita iNews Cilegon di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut