get app
inews
Aa Text
Read Next : Penjual Durian di Pandeglang Kembali Tersenyum usai 5 Tahun Manyun

Numpang Tidur di Kontrakan Teman, Motor Penjual Durian Raib di Gondol Maling

Sabtu, 06 Januari 2024 | 08:39 WIB
header img
Motor penjual durian asal Kab. Serang yang dicuri saat numpang tidur dikontrakan teman di Kec. Labuan, Kab. Pandeglang (Foto: Doc. Korban)

LABUAN PANDEGLANG, iNewsCilegon.id - Mulyadi (30), Warga Pasauran, Kecamatan Cinangka, Kabupaten Serang, Banten, menjadi korban pencurian motor saat dirinya menumpang tidur di kontrakan temannya yang berlokasi di sekitar PLTU Labuan, pada Jumat (5/1/2024) sekitar pukul 4.30 Wib.

Mulyadi mengatakan, pada hari kejadian dirinya hendak pulang ke rumah usai berjualan durian di sekitar Labuan, namun dikarenakan cuaca hujan dirinya berinisiatif menghubungi salah satu teman yang belum lama dikenalnya untuk menumpang tidur.

"Karena kondisinya waktu itu Labuan sedang hujan dan sudah malem juga akhirnya saya ngontek temen mau numpang tidur karena rumah saya juga kan lumayan jauh, di Pasauran," kata Mulyadi. Sabtu (6/1/2024).

Mulyadi menuturkan, dirinya mengetahui kendaraannya hilang saat hendak menunaikan shalat subuh.


Motor yang biasa dipakai berjualan durian hilang digondol maling (Foto: Doc. Korban)

"Padahal dikontrakan teman ada 2 unit motor, tapi kenapa motor saya yang gak ada sementara motor milik teman aman, kalau memang pelakunya orang asing pastinya semua digasak," ungkapnya.

Mulyadi berharap kepada siapapun yang melihat atau menemukan motor Honda Vario warna hitam list merah dan silver dibagian body samping dengan No Pol A 4890 YY agar menginformasikan.

"Saya sih masih berharap motor itu masih jadi milik saya, jadi mohon kepada siapa saja yang barangkali melihat kendaraan Honda Vario dengan Plat Nomor A 4890 YY segera beritahu saya ke nomor 081288205441," pungkasnya.

Editor : M Mahfud

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut