CILEGON, iNewsCilegon.id - Siapa yang tak mengenal warung madura yang kini menjamur bak minimarket di seantero raya. Warung Madura adalah toko super lengkap yang menjual segala kebutuhan pokok.
Bahkan, warung Madura juga sangat gampang dijumpai di berbagai daerah di Indonesia. Tak hanya di Madura saja, tetapi juga sudah tersebar di seluruh pelosok negeri khususnya di Pulau Jawa.
Tak hanya itu, selain menjual segala produk super lengkap, keunikan dari warung Madura sendiri adalah tokonya yang dapat melayani pelanggan selama 24 jam non stop.
Lantas berapa gaji penjaga warung Madura?
Meskipun tidak memakai seragam resmi seperti karyawan di minimarket, namun siapa sangka jika gaji dari penjaga warung Madura cukup besar.
Hal ini terungkap dalam kanal YouTube Daviatul Umam, yang dilansir iNewsCilegon.id pada Selasa (9/1/2024). Berdasarkan pengakuan dari penjaga warung Madura, Daviatul Umam menyebut jika di warung Madura mempunyai dua sistem penggajian, yakni gaji bulanan dan bagi hasil.
"Gajian tinggal menunggu setiap bulan. Bagi hasil agak ribet," ujarnya.
Daviatul mencontohkan, jika pendapatan warung Madura mencapai Rp3 juta per hari. Biasanya para penjaga warung Madura diwajibkan menabung sepuluh persen dari pendapatan harian tersebut.
Itu berarti, ada uang Rp300 ribu yang harus masuk tabungan. Dalam sebulan, tabungan berjumlah Rp9 juta.
"Itu tidak langsung dibagi dua, tetapi dikurangi uang kontrak per bulan," ungkapnya.
Daviatul juga mencontohkan, uang sewa warung sebesar Rp10 juta per tahun. Jika dibagi dalam 12 bulan, maka uang sewa warung sebesar Rp834 ribu per bulannya.
"Nah, tabungan senilai Rp9 juta tadi dikurangi uang sewa kontrak. Jumlahnya menjadi sekitar Rp8.166.000, naah hasil ini baru dibagi dua hasil finalnya Rp4.083.000," jelas Daviatul.
Daviatul menambahkan, bahwa pemilik dan penjaga warung Madura mendapatkan nominal yang sama.
"Sementara uang makan dan uang pulsa tidak mengambil dari situ, tetapi dari kotak warung," pungkasnya.
Editor : M Mahfud