get app
inews
Aa Read Next : Diancam Gara-gara Ogah Bayar Rp1.000, Pengendara Hantam Juru Parkir hingga Terjatuh

Warga Pandeglang Heboh Tiang Pancang Jalan Bangangah Roboh 

Jum'at, 15 Maret 2024 | 10:25 WIB
header img
Sejumlah pengendara tampak melintasi Jalan Bangangah (Foto: Layar Tangkap)

PULOSARI PANDEGLANG, iNewsCilegon.id - Warga Pandeglang dihebohkan dengan beredarnya video yang merekam tiang pancang Jalan Bangangah, Kecamatan Pulosari, Kabupaten Pandeglang, Banten, yang miring dan membahayakan pengendara yang melintasi jalan tersebut. Terkait hal ini, Pemerintah Provinsi (Pemprov) Banten membongkar ulang agar tak membahayakan pengendara.

Diketahui, pembangunan jalan Bangangah baru dibuka untuk umum pada awal tahun 2024 dengan menghabiskan anggaran sebesar. Rp.28.976.606.000 namun kondisi bangunan tampak asal-asalan hingga dikhawatirkan membahayakan para pengendara.

Dalam video yang ramai beredar di media sosial tampak tiang pancang jalan Bangangah roboh, hal ini terlihat dengan banyaknya material bangunan yang berjatuhan ke bahu jalan, para pengendara yang hendak melintasi jalan tersebutpun di himbau untuk tak melewati dan berhati-hati. 

Sontak unggahan inipun menuai beragam komentar warganet. Salah satunya bahkan ada yang menyentil terkait kualitas bangunan karena anggaran yang dikorupsi.

"Gak usah heran, HERAN itu kalo hasilnya bagus," tulis warganet.

"Audit....korupsi kebanyakan dan kebesaran itu," kata warganet.

"Dikira emang konsepnya begitu biar estetik, ternyata ada yang salah to," ujar warganet lainnya.

Menyikapi hal ini, Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) Propinsi Banten, Ir. Arlan Marzan, ST., MT, menjelaskan, bahwa tiang pancang di Jalan Bangangah bukan roboh melainkan tengah dalam perbaikan, karena ada beberapa tiang pancang yang miring dan harus dibongkar ulang.

 "Itu sedang perbaikan, karena ada penyempurnaan kontruksi, supaya lebih baik saja, yang pasti semuanya aman secara perhitungan kekuatan kontruksi. Lokasi yang diperbaiki tidak dibayar. Kalau tidak salah cuma satu lokasi. Bisa di cek di lapangan ya,” kata Arlan, melalui pesan singkat WhatsApp kepada awak media, Kamis (14/03/2024).

Editor : Mahfud

Follow Berita iNews Cilegon di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut