get app
inews
Aa Read Next : Gerakan Pangan Murah Pemkot Cilegon, Aksi Tekan Inflasi Jelang Lebaran

Diskominfo Gelar Ngobras di Kantor Kecamatan Jombang

Rabu, 22 Mei 2024 | 16:03 WIB
header img
Ngobrol Santai Bareng Kelompok Informasi Masyarakat' di Aula Kecamatan Jombang, Rabu, 22 Mei 2024. Foto: Diskominfo Kota Cilegon

CILEGON, iNews Cilegon.id- Dinas Komunikasi Informatika Statistik dan Persandian (Diskominfo) Kota Cilegon menggelar Ngobras alias'Ngobrol Santai Bareng Kelompok Informasi Masyarakat' di Aula Kecamatan Jombang, Rabu, 22 Mei 2024. 

Acara dihadiri Kepala Dinas Kominfo Kota Cilegon Agus Zulkarnain, Kepala Bidang Informasi Komunikasi Publik (IKP) Diskominfo Kota Cilegon Ipung Ernawati Setianingrum, Camat Jombang Burhanudin, Ketua Kelompok Informassi Masyarakat (KIM) Kota Cilegon Irwan Setiawan dan anggota KIM se-Kecamatan Jombang. 

Kepala Diskominfo Kota Cilegon Agus Zulkarnain mengatakan, saat ini Pemkot Cilegon sudah melakukan banyak hal untuk masyarakat baik dalam bentuk fisik maupun non-fisik, terutama pembangunan sumber daya manusia (SDM).

"10 janji politik Pak Wali dan dan Pak Wakil Wali Kota sudah direalisasi semua walau masih ada yang belum 100 persen seperti pembangunan ruang terbuka publik. Semua ini butuh sosialisasi yang baik di tengah masyarakat dan KIM mesti bisa mengambil peran di sini," katanya. 

Kepala Bidang IKP Diskominfo Kota Cilegon Ipung Ernawati Setianingrum menambahkan, KIM adalah mitra strategis Diskominfo untuk menjembatani informasi antara pemerintah dan masyarakat maupun sebaliknya. 

"Ke depan, KIM mesti lebih kerja keras lagi menyosialisasikan pembangunan baik melalui media sosial maupun melalui pemberdayaan informasi masyarakat. Makanya eksistensi KIM juga perlu dukungan dari kecamatan, turut dalam sosialisasi pembangunan di level masyarakat terbawah," katanya. 

Ketua KIM Kota Cileogn Irwan Setiawan mengatakan, saat ini kepengurusan KIM di kecamatan se-Kota Cilegon sudah habis. Pihaknya pun sengaja menggelar Ngobras bersama Diskominfo untuk menjaring pengurus baru.

"Jadi sekarang kita akan bentuk pengurus baru KIM di kecamatan dan kelurahan di Jombang. Saya berharap ada pelibatan orang-orang humas di masing-masing instansi kecamatan dan kelurahan agar memudahkan koordinasi," katanya. 

Sementara itu, Camat Jombang Burhanudin mengapresiais kehadiran Diskominfo dan juga KIM Kota Cilegon. Ia pun siap mendukung pembentukan pengurus KIM di wilayahnya agar membantu kerja-kerja pemerintah dalam pembinaan informasi di tengah masyarakat. 

"KIM ini sangat strategis dan bisa dioptimalkan dalam setiap kegiatan. Banyak program Pemkot Cilegon seperti Salira, beasiswa full sarjana, UHC dan modal bergulir," katanya. 

Dia meminta ke depan jajaran KIM dibekali dengan kartu tanda anggota (KTA), seragam hingga sekretariat. Hal itu agar dalam menjalankan tugasnya, anggota KIM bisa lebih baik lagi.

Editor : Mahfud

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut