CILEGON, iNewsCilegon.id - Resesi ekonomi menjadi pembahasan utama dalam World Economic Forum 2023 yang digelar di Davos, Swiss. Dalam diskusi panel bertajuk 'Staying Ahead of a Recession' pada Selasa (17/1/2022) dibahas mengenai proyeksi berbagai kawasan menghadapi gejolak ekonomi tersebut.
Salah satu pembicara, Laura M. Cha yang merupakan Chairman of Hong Kong Exchanges and Clearing Ltd dan anggota Executive Council of the Goverment of Hong Kong, menyatakan optimismenya terhadap pertumbuhan ekonomi negara-negara Asia di tengah resesi.
Dia menyebut pembukaan perbatasan China menjadi faktor utama terhadap pertumbuhan ekonomi pada tahun ini. Kebijakan Negara Tirai Bambu itu bakal mampu mendorong pertumbuhan ekonomi yang berdasarkan survei mencapai 2,5-3,5%.
Hal itu pun menjadi angin segar setelah China dalam kondisi lockdown selama dua tahun terakhir, yang menekan permintaan secara domestik. Sehingga pembukaan perbatasan China akan mendorong konsumsi domestik hingga menopang sektor manufaktur.
"Itu akan menjadi faktor yang baik untuk pertumbuhan global," kata Cha dalam diskusi World Economic Forum, Selasa (17/1/2023).
Editor : M Mahfud
Artikel Terkait