get app
inews
Aa Text
Read Next : Dari Ring Tinju ke Lapangan Sepak Bola: Ketika Petinju Juara Dunia Jadi Penggemar Sepak Bola Gila

Man City Vs Bournemouth 4-0, Haaland Gagal Cetak Gol

Sabtu, 13 Agustus 2022 | 23:37 WIB
header img
Manchester City menang 4-0 atas Bournemouth dalam lanjutan Liga Inggris di Stadion Etihad, Sabtu (13/8/2022) malam WIB. (Foto: REUTERS/Craig Brough)

MANCHESTER, iNewsCilegon.idManchester City menang 4-0 atas Bournemouth dalam lanjutan Liga Inggris di Stadion Etihad, Sabtu (13/8/2022) malam WIB. Sayangnya striker anyar The Citizens Erling Haaland gagal menyumbang gol.

Man City memulai pertandingan dengan baik. Tim besutan Pep Guardiola itu langsung memberikan ancaman ke lini pertahanan Bournemouth melalui serangan yang dimotori Erling Haaland. Mereka mendapat tendangan sudut di menit ke-2, namun belum bisa dimanfaatkan dengan maksimal.

Sementara itu di menit ke-9, tembakan Kevin de Bruyne dari jarak jauh masih bisa diblok pemain Bournemouth. Hingga menit 16, Man City masih tetap bersabar dalam menyusun serangan.

Man City akhirnya bisa membuka keran gol melalui Ilkay Gundogan (19’). Tak puas, Man City pun menggandakan keunggulannya melalui Kevin De Bruyne (31’) setelah menerima umpan dari Phil Foden.

Kedudukan menjadi 2-0 untuk keunggulan The Citizens. Sang juara bertahan Liga Inggris tampil semakin percaya diri setelah unggul dua gol. Terbukti, Man City kembali bisa menambah pundi-pundi golnya melalui Phil Foden (37’) usai memanfaatkan assist dari Kevin de Bruyne. Kedudukan menjadi 3-0 untuk keunggulan Man City hingga turun minum.

Memasuki babak kedua, Man City melakukan pergantian pemain demi menambah daya gedor lini depannya. Salah satunya adalah Jack Grealish masuk menggantikan Phil Foden. Permainan pun berlanjut dengan pasukan Pep Guardiola itu masih mendominasi penguasaan bola.

Erling Haaland yang kesulitan mencetak gol diganti Julian Alvarez di menit ke-74. Haaland keluar lapangan dengan diiringi tepuk tangan meriah para fans Man City. Meski tanpa Haaland, The Citizens masih terus memberikan ancaman ke lini pertahanan Bournemouth.

Di sisi lain Bournemouth nampak kewalahan menahan gempuran Man City. Alih-alih bisa memperkecil ketertinggalannya, mereka justru harus kembali kebobolan. Nasib beruntung didapat Man City untuk menambah jumlah golnya melalui gol bunuh diri Jefferson Lerma (79’).

Skor berubah menjadi 4-0 untuk Man City.

Selepas gol tersebut, kedua tim masih kesulitan untuk merubah papan skor lagi. Alhasil, kedudukan 4-0 untuk kemenangan Man City bertahanan hingga peluit panjang dibunyikan.

Susunan Pemain

MANCHESTER CITY (4-3-3): Ederson Moraes (GK); Kyle Walker, Ruben Dias, Nathan Ake, Joao Cancelo; Kevin de Bruyne, Rodri, Ilkay Gundogan (c); Riyad Mahrez, Erling Haaland, Phil Foden.

Pelatih: Pep Guardiola

BOURNEMOUTH (3-4-3): Mark Travers (GK); Jefferson Lerma, Chris Mepham, Lloyd Kelly (c); Adam Smith, Ben Pearson, Lewis Cook, Jack Stacey; Marcus Tavernier, Kieffer Moore, Ryan Christie.

Pelatih: Scott Parker

 

Editor : M Mahfud

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut