get app
inews
Aa Text
Read Next : Viral Pengunjung Pantai Anyer Ngaku Kena Prank Pedagang Otak-Otak

Gara Gara Pensil Alis, Mahasiswa Calon Perawat di Konawe Dibully Senior

Jum'at, 16 September 2022 | 15:30 WIB
header img
Gara gara pensil alis mahasiswa kesehatan di Kendari, Sulsel dibully senior (Foto: Layar tangkap video).

iNewsCilegon.id - Wanita berinisial A (18), mahasiswi semester 3 jurusan kebidanan di salah satu kampus kesehatan di Kota Kendari, Sulawesi Tenggara (Sultra) menjadi viral karena di-bully oleh para seniornya. A yang berasal dari Kabupaten Konawe Selatan (Konsel) itu di-bully karena memakai pensil alis saat berada di kampus.

Kejadian itu dibenarkan oleh A. ia telah di-bully oleh seniornya pada awal Agustus 2022 lalu karena persoalan alis. Meski terjadi pada Agustus lalu, namun video tersebut baru viral pada Kamis (15/9/2022).

A pun tak menampik bahwa saat di-bully ia membantah seniornya. Hal itu dilakukan karena ia merasa tidak adil sebab seniornya juga memakai pensil alis.

“Di situ (video yang beredar) memang saya akui, saya di situ salah, membantah. Tapi alasan saya membantah di situ karena saya bingung, mereka ini yang tegur saya bahkan pakai alis juga,” kata A kepada Kendariinfo melalui sambungan telepon.

“Banyak, saya kurang tau siapa nama-namanya. Saya tidak tahu berapa pastinya tapi ada beberapa circle. Kelasnya saya tahu, seniorku,” bebernya.

Dia menyebut, teman-temannya yang juga menggunakan pensil alis tidak sampai direkam seperti itu. Walhasil, ia pun membantah arahan seniornya.

“Bahkan teman-temanku juga yang lain juga pakai alis tapi tidak ada itu sampai mau dimasuki sebegitunya, sampai di video-video sampai dilabrak seperti itu,” lanjutnya.

A pun kaget saat mengetahui bahwa dirinya viral di media sosial. A mengaku awalnya tak tahu siapa yang memviralkan video itu. Setelah mencari tahu, ternyata seniornya sendiri yang memviralkan video tersebut.

“Saya juga nda ada niatan mau kasih viral itu videoku, tapi tiba-tiba tadi baru bangun, saya cek ternyata viral ini video. Saya tidak tahu siapa yang viralkan. Tapi saya cari tau ternyata senior saya sendiri yang viralkan,” ungkapnya.

Di waktu yang berbeda, A mengatakan bahwa senior yang lain juga mendatangi dirinya dan menegurnya karena perkara alis. Tetapi, saat ia mengatakan bahwa mereka juga memakai alis, seniornya mengelak dan membela diri.

Editor : M Mahfud

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut