5 Manfaat Air Laut yang Jarang Diketahui, Nomor 4 Bisa Jadi Bahan Bakar

3. Dijadikan pupuk pada bidang pertanian
Petani di beberapa daerah di Indonesia memanfaatkan air laut sebagai pupuk anorganik cair untuk menyiram tanaman. Semua sampah baik organik maupun anorganik akan hanyut terbuang ke laut.
Selanjutnya, dekomposit fitoplankton membuat air laut kaya akan mineral esensial dengan konsetrasi yang tinggi. Maka tak heran, unsur hara yang dikandung air laut bisa diproses untuk dijadikan pupuk tanaman, guna membuat tanaman lebih subur.
4. Digunakan sebagai bahan bakar
Kini air laut dijadikan sebagai energi alternatif yang ramah lingkungan. Prosesnya cukup dengan mengendapkan air laut dalam bak penampungan dan kemudian menyulingnya dengan alat penyulingan.
Hasilnya berupa minyak sel yang berasal dari biota-biota yang hidup di laut. Teknologi ini digunakan dalam skala industri di Amerika Serikat, sedangkan di Indonesia sendiri masih dalam skala kecil, terutama untuk bahan bakar kapal nelayan dan listrik di rumah masyarakat yang bermukim di pulau-pulau.
5. Sebagai pembangkit listrik
Pemanfaatan dari energi gelombang laut sebagai pembangkit listrik masih sedikit dilakukan di dunia. Memanfaatkan gelombang laut sebagai sumber energi listrik dilakukan secara hydroelectric.
Energi dari gelombang air laut menghasilkan energi kinetik yang dapat menggerakkan turbin. Bila turbin sudah berputar maka akan menghasilkan energi listrik yang terbentuk dari perputaran generator.
Demikian 5 manfaat air laut yang jarang diketahui. Eksplorasi air laut terus dilakukan para ahli untuk kepentingan kesejahteraan manusia.
Editor : M Mahfud